MITRAPOL.com - Siapa yang tidak kenal Neno Warisman Artis senior yang memiliki nama asli Hj. Titi Widoretno Warisman dulunya adalah penyanyi dan bintang film di era 1980-an. Sekarang, Neno aktif di dunia religi, sosial dan pendidikan. Tak hanya itu kini Neno juga sibuk mengurus umat yang akan memenuhi panggilan ke Baitullah.
Neno Warisman |
Neno Tour yang didirikannya semakin maju pesat dan makin menunjukan jiwa sosialnya dalam membantu sesama dari berbagai kalangan, tidak hanya bagi umat yang berniat umrah namun dana minim, Neno Tour memberi solusi untuk umroh dengan cara dicicil yang berkerjasama dengan pihak bank, sehingga umat dapat berangkat umrah dulu selebihnya mereka menyelesaikan biayanya dengan cara menyicil ke Bank.
"Kami juga memberikan solusi bagi umat Islam yang ingin umrah namun tidak memiliki biaya, sehingga Neno Tour sudah bekerjasama dengan beberapa Bank untuk memberangkatkan jamaah umrah, setelah itu jamah menyicil pembatalan ke Bank sampai lunas sesuai kesepakatan yang sudah disepakati jamah dengan pihak Bank," terang H. Zakhratur Ryad, Direktur Utama Neno Tour saat ditemui di ruang kerjanya, di Bilangan Pejaten Barat, Jakarta Selatan.
Ryad Juna menjelaskan bahwa jiwa sosial Bunda Neno Warisman sangat tinggi, oleh karenanya Perusahaan Tour and Travel ini kerap mengadakan acara sosial baik dengan dhuafa, fakir miskin bahkan anak-anak.
Neno Tour pun memberikan beberapa pilihan bagi jamaah yang ingin berangkat di Travel milik Ustadzah Neno Warisman ini diantaranya Paket Reguler dan Ekonomi. "Kami memberikan tarif dibawah rata-rata namun fasilitas dan servicenya VIP alias memuaskan paket Reguler kami masih dibawah 2.000 USD sedangkan travel-travel lain paket legulernya 2.500 USD bahkan lebih, namun pelayanan yang kami berikan tidak kalah dengan mereka yang bertarif mahal jadi di Neno Tour sudah pasti lebih terjangkau dan paket reguler kami turunnya di Madinah itu lebih spesial bagi jama'ah," ujar Ryad kepada awak media.
Berdasarkan data yang dimiliki Neno Tour atas kepedulian sosial tinggi terhadap sesama baik kaum dhuafa, fakir miskin, anak terlantar, anak yatim serta anak jalanan yang sering diselenggarakan Neno Tour tidak hanya di Jakarta tapi juga di luar daerah bahkan di daerah pelosok Mimika, Papua maka, Komisi Nasional Perlindungan Anak Indonesia berencana memberikan Apresiasi dan Piagam Penghargaan kepada PT. Neno Tour atas dedikasinya yang tinggi terhadap aksi dan gerakan kepedulian sosial yang tinggi kepada sesama dan anak mengingat Komnas Anak dibawah naungan Kementerian Sosial RI.
"Ya, rencananya Komnas Anak akan memberikan Apresiasi kepada kami, atas kegiatan yang kerap kami selenggarakan berkaitan dengan kegiatan peduli sesama dan anak-anak," imbuhnya. ■ znd
:
comment 0 komentar
more_vert