MITRAPOL.com - Guna meningkatkan kepesertaan BPJS kesehatan dan BPJS ketenagakerjaan, Dinas Sosial Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kota Tangerang Selatan bersama dengan beberapa perusahaan yang berada di wilayah Kota Tangerang Selatan mengadakan kegiatan sosialisasi mengenai BPJS kesehatan dan BPJS ketenagakerjaan. Kegiatan sosialisasi ini di selenggarakan di Telaga Seafood Resto, Jl. Pahlawan Seribu BSD Serpong Tangerang Selatan, Kamis (22/09/2016 ).
![]() |
Sosialisasi mengenai BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan tersebut di pimpin H. Purnama Wijaya, selaku Kepala Dinas Sosial Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kota Tangerang Selatan, yang dalam sambutannya mengatakan bahwa sosialisasi BPJS Kesehatan dan BPJS ketenagakerjaan bertujuan untuk meningkatkan hak dari para tenaga kerja.
“Ini juga merupakan salah satu tanggung jawab dari perusahaan-perusahaan yang ada di wilayah Kota Tangerang Selatan untuk para karyawan atau pekerja-pekerjanya yang ada di perusaahaan tersebut," terangnya.
Purnama Wijaya, dalam pengarahannya sangat berharap agar perusahaan-perusahaan yang belum mendaftarkan para pekerjanya dalam program BPJS, supaya mendaftarkan para pekerjanya untuk program BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan.
“Kalau nanti masih kami ketemukan ada perusahaan yang belum mendaftarkan pekerjanya dalam program BPJS, kami dari Dinsosnakertrans tidak akan segan-segan menindak perusahaan tersebut, sesuai dengan peraturan daerah serta hukum yang berlaku,” tegasnya. tri wibowo
:
comment 0 komentar
more_vert