MITRAPOL.com - Bertempat diruang rapat lantai IV Kantor Pemkot Bitung Sulawesi Utara, Walikota Kota Bitung Maximiliaan Jonas Lomban SE, Msi menghadiri serta membuka rapat Sosialisasi Gempa dan Tsunami, yang didampingi oleh Plt Sekretaris Daerah Kota Bitung Drs. Malton Andalangi, Kamis (22/09).
![]() |
Rapat sosialisasi gempa dan tsunami di kantor Pemkot Bitung Sulut, Kamis (22/9). |
“Diharapkan agar kita bisa bersama-sama bekerjasama dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) untuk menentukan titik-titik keamanan bila terjadi bencana alam kepada masyarakat dan wisatawan dimana mereka dapat menghindari gempa bumi yang berpotensi tsunami, itu yang menjadi prioritas kita untuk mengembangkan kota Bitung menjadi kota pariwisata dengan adanya jaminan kepada masyarakat dan wisatawan apabila bencana itu terjadi,” jelas Lomban.
Masih katanya, Jangka menengah kita akan menetapkan bahwa kota di Bitung ini, bila terjadi Gempa Bumi dan Tsunami ada tanda-tanda yang kita harus berikan kepada masyarakat dan wisatawan dimana kita dapat menghindarinya.
![]() |
Wali Kota Bitung, Maximiliaan Jonas Lomban SE, Msi (dua dari kiri). |
Dalam rapat ini Badan Penanggulangan Bencana Kota Bitung bekerjasama dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Manado untuk mengsosialisasikan bagaimana mengantisipasikan apabila terjadi bencana gempa bumi dan tsunami di kota Bitung, agar masyarakat dan wisatawan bisa terhindar dari bencana tersebut.
Turut hadir dalam acara, Kepala Stasiun Geofisika Manado Robert Owe Wahyu SSI, sebagai koordinator BMKG Provinsi Sulut, Kepala BPBD Kota Bitung, Camat serta Lurah se-Kota Bitung, TNI dan Polri. serdi
:
comment 1 komentar
more_vertSaya berharap agar kerjasama ini tetap dilakukan di tahn tahun berikutnya. Sukses buat BMKG dan Walikota bitung.
26 September 2016 pukul 17.29