MITRAPOL.com - Demi menciptakan dan mensosialisasikan kamtibmas, Senin (2/1), Bhabinkamtibmas Kel. Kamal Muara Polsek Metro Penjaringan, Polres Metro Jakarta Utara melaksanakan giat sambang wilayah di Perumahan Diamond Pantai Indah Kapuk (PIK) dan memberikan arahan kepada Satpam perumahan agar meningkatkan kewaspadaan dan antisipasi rumah kosong.
![]() |
Aiptu Suseno saat memberikan bimbingan kamtibmas kepada pihak keamanan perumahan |
Aiptu Suseno selaku Bhabinkamtibmas Kel. Kamal Muara menjelaskan bahwa setiap kendaraan yang akan masuk ke kompleks agar di periksa dan pengemudi diminta untuk meninggalkan identitasnya.
“Saya juga meminta kepada pihak keamanan perumahan PIK agar melakukan patroli lebih di tingkatkan, bila ada yang di curigai agar di periksa dan menghubungi pihak kepolisian ataupun Bhabinkamtibmas,” ujarnya.
Dirinya juga berharap agar warga perumahan tetap waspada terhadap bentuk tindak kejahatan, “Jangan biarkan orang asing atau tidak dikenal masuk kedalam rumah, karena kita tidak tahu maksud dan tujuannya. Segera lapor ke Pos Keamanan bila menemui orang yang mencurigakan,” tutup Aiptu Suseno. red
:
comment 0 komentar
more_vert