MITRAPOL.com - Kepolisian Sektor Cilandak Polres Metro Jakarta Selatan, pada Jumat (21/04/2017) sejumlah aparat Polsek Cilandak melayani masyarakat dengan mengamankan rapat pleno penghitungan suara Pilkada DKI Jakarta putaran kedua di kantor Kecamatan Cilandak yang berada di Jl. H. Muhasyim Raya No. 1 Cilandak, Jakarta Selatan.
![]() |
Kompol Sujanto, S.Pd, MAP selaku Kapolsek Cilandak, dalam keterangannya kepada mitrapol.com menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada semua pihak sehingga Pilkada DKI Jakarta putaran kedua dapat berjalan dengan tertib aman dan lancar. Selama penghitungan suara di PPK Kecamatan masih berlangsung, anggota Polsek tetap melakukan penjagaan untuk mengantisipasi terjadinya hal - hal yang tidak diinginkan agar penghitungan suara bisa berjalan dengan lancar, aman dan Kondusif.
“Selain fokus pada pengamanan penghitungan suara di PPK Cilandak, Saya minta kepada para anggota juga harus tetap fokus pada kontrol kewilayahan. Saya juga mengharapkan kepada masyarakat agar bisa membantu Kepolisian untuk menjaga Keamanan bersama, agar lingkungan tempat tinggalnya tetap aman, nyaman, dan kondusif,“ harap Kapolsek.
Menurut info yang MITRAPOL.com dapatkan, data akhir yang diperoleh dari hasil penghitungan suara di 5 Kelurahan yang ada di Kecamatan Cilandak, adalah sebagai berikut :
1. Kelurahan Pondok Labu :
DPT : 36.076 ( L : 17.783 pemilih & P : 18.293 pemilih )
- Paslon 2 : 12.776 suara
- Paslon 3 : 15.232 suara
- Jumlah suara sah : 28.008 suara
- Jumlah suara tidak sah : 359 suara
- Jumlah suara sah dan tidak sah : 28.367 suara
2. Kelurahan Lebak Bulus :
DPT : 32.675 ( L : 16.278 pemilih & P : 16.397 pemilih )
- Paslon 2 : 10.539 suara
- Paslon 3 : 12.652 suara
- Jumlah suara sah : 23.191 suara
- Jumlah suara tidak sah : 203 suara
- Jumlah suara sah dan tidak sah : 23.394 suara
3. Kelurahan Cilandak Barat :
- DPT : 45.176 ( L : 22.426 pemilih & P : 22.750 pemilih )
- Paslon 2 : 15.121 suara
- Paslon 3 : 17.608 suara
- Jumlah suara sah : 32.729 suara
- Jumlah suara tidak sah : 465 suara
- Jumlah suara sah dan tidak sah : 33.194 suara
4. Kelurahan Cipete Selatan :
- DPT : 24.129 ( L : 12.162 pemilih & P : 11.967 pemilih )
- Paslon 2 : 6.943 suara
- Paslon 3 : 10.865 suara
- Jumlah suara sah : 17.808 suara
- Jumlah suara tidak sah : 213 suara
- Jumlah suara sah dan tidak sah : 18.021 suara
5. Kelurahan Gandaria Selatan :
- DPT : 18.778 ( L : 9.251 pemilih & P : 9.527 pemilih )
- Paslon 2 : 5.999 suara
- Paslon 3 : 8.218 suara
- Jumlah suara sah : 14.217 suara
- Jumlah suara tidak sah : 171 suara
- Jumlah suara sah dan tidak sah : 14.388 suara
"Rapat Pleno tingkat Kelurahan selesai pukul 13.00 WIB, dan semua saksi menerima hasil dan menandatangani di lembar pleno, situasi kondusif," terang IPDA Zaenal Arifin selaku Kasie Humas Polsek Cilandak. tri wibowo
:
comment 0 komentar
more_vert