MITRAPOL.com - Yayasan Akademi Pembina Indonesia (yapmi) akan menggelar acara audisi di 34 Propinsi dan 68 Kota di Indonesia. Acara pertama digelar di Cibubur Junction, Minggu (9/4) kemarin.
Sebagai mitra untuk penyediaan lokasi, Cibubur Junction telah banyak memberikan suport untuk kelancaran acara Audisi Indonesia Top Model Peragawan Peragawati dan Top Model Junior mencari bakat Indonesia Top Model dan Junior.
Acara yang juga didukung Kementrian Pariwisata, BNN, Gistha Nirwana Collection, DEL dan M Style Tv ini di mulai pada pukul 12.00 Wib hingga selesai dan di hadiri oleh para peserta dengan juri dari BNN Brigjen Pol Dr. Viktor Pudjiadi, Irfan Indonesia Model, Bunda Vila talent dari Yapmi, Alumni Indonesia Top Model Oka Sukawa dan Aktor dan Produser Yapmi Akademi Alex.
Bunda Maya Agustin IBN selaku Koordinator Daerah atau EO, seorang Ratu Dongeng yang pernah menjadi 10 Inspirasi Wanita, yang akan membantu penyelanggaraan acara ini di 68 Kota di Indonesia.
“Bagi seluruh peserta yang lolos audisi akan mengikuti acara pendidikan karantina di Jakarta bersama Orangtua dan Saudaranya yang akan menemani peserta dalam menjalani Karantina di Hotel Acacia dan Twin Plaza Hotel,” kata Maya Agustin.
Maya Agustin IBN |
Adapun, masih katanya, ketentuan peserta yang akan mengikuti audisi ini adalah ; Pendaftaran gratis, Peserta hanya wajib membeli seragam Audisi yang akan digunakan saat audisi. Dan seragam tersebut tidak hanya dipakai sekali saja, tapi akan di pakai berkali-kali untuk acara kursus, pembekalan, dan karantina.
“Seragam dewasa senilai Rp 200 ribu dan kostum Junior Rp 150 ribu. Para calon peserta akan mendapat pelatihan oleh professional Coach dibidang presenter, acting, vocalizing dan modelling serta materi menjadi duta,” terang wanita yang memiliki paras ayu ini.
Dia juga menjelaskan bagi peserta yang tidak lolos audisi berkesempatan menjadi, Duta Pariwisata, Duta Anti Narkoba, Duta Kesehatan, Duta Budaya, Duta kreasi, Duta Kepemudaan, Duta Lingkungan Hidup, Duta Pariwisata Anti Narkoba, dan Duta Bahasa. “Tujuan para Duta adalah untuk menyampaikan pesan positif dengan ilmu yang mereka miliki kepada teman-teman nya agar teman-teman nya ikut melakukan hal yang positif dan mendapatkan pekerjaan serta pengalaman tambahan dan bisa daftar kembali untuk ikut pada sesi audisi ditempat lain,” tukas Maya.
Bagi yang ingin ikut berpartisipasi dalam bentuk sponsorship, kemitraan, pasang booth promosi, sebar brosur bisa hubungi ke nomor HP ; 08119111895.
Berikut jadwal yang akan datang di Tamini Square tanggal 21 April 2017, PGC Cililitan 22 April 2017, Botani Square 28 April 2017, Depok Town Square 29 April 2017, Plaza Blok M 30 April 2017, dan BTC Bandung 6 Mei 2017, dan Mangga 2 Square 13 Mei 2017.
Berikut Jadwal Audisi
April : Jakarta, Mei : Sejabotabek, Juni : Banda Aceh, Medan, Padang, Pekan Baru, Tanjung Pinang Riau, Jambi, Palembang, Pangkal Pinang, Belitung, Bandar Lampung, Juli : Bali, Maluku, Denpasar, Kupang NTT, Surabaya, Semarang, Madura, Ambon Maluku, Sofifi Maluku Utara, Jawa Barat, Tengah, Timur, Bandung, Serang, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Denpasar, Mataram NTB, Agustus : Manado Sulut, Mamuju Sulbar, Palu SulTengah, Gorontalo, Kendari SulTenggara, Makasar SulSel, Manokwari Papua Barat, Jayapura, Pontianak KalBar, Banjarmasin KalSel, Samarinda, dan Kutai Kaltim. tim
:
comment 0 komentar
more_vert