MITRAPOL.com - Untuk Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN), Pornografi dan Radikalisme. Pembina Guru Pendidikan Agama dan Keagamaan Buddha, merangkul Badan Narkotika Nasional (BNN) menggelar Seminar Anti Narkoba di Hotel Aston di Jl. Pluit Selatan Raya No.1 RT 2 RW 9, Pluit Jakarta Utara, Kamis (05/05/2017).
Acara tersebut menghadirkan Keynote Speaker Kepala Bidang Eksistensi Pendidikan sebagai Agent Of Change dalam Pengendalian Bahaya Narkoba, Pornografi dan Radikalisme, Prof. Dr. H. Nur Syam, M,Si, Djayawarman Alamprabu, Anti Pornografi, Dr. Ahmad Safi' Mufid Anti Radikalisme dan dan Brigjen Pol. Dr. Victor Pudjiadi SpB. Ficm.Dfm dari Badan Narkotika Nasional (BNN).
“Upaya Pencegahan terhadap Penyalahgunaan Narkoba harus di lakukan dari segala aspek kehidupan, terutama kepada para murid generasi Bangsa Indonesia, dan terutama kepada guru-guru di Indonesia, agar bisa membina, dan membimbing kepada seluruh siswa di Indonesia agar menjauhi narkoba,” kata Prof. Dr. H. Nur Syam, M,Si dalam sambutannya.
Sementara Brigjen Pol. Dr. Victor Pudjiadi SpB. Ficm. Dfm menambahkan, sebagai generasi penerus bangsa harus bisa mengantisipasi peredaran narkoba, jangan mudah tergiur dengan narkoba, karena narkoba dalam jenis dan bentuk apapun itu merusak diri kita.
“Mari kita bersama-sama berantas peredaran narkoba, kita perangi peredaran narkoba. Cegah narkoba dari diri kita sendiri,” tegas Victor.
Victor juga mengajak kepada seluruh elemen Bangsa untuk bersama membangun Indonesia yang sehat tanpa narkoba. “ Bangsa yang sehat adalah Bangsa yang bebas dari narkoba. Untuk itu perang terhadap narkoba merupakan tugas kita semua,” terang Victor.
Pantauan MITRAPOL.com Seminar Anti Narkoba ini juga di hadiri perwakilan Guru-guru beserta Direktorat Narkoba Bimbingan Masyarakat Buddha. Terlihat para peserta sangat antusias mendengar pemaparan dari Brigjen Pol. Dr. Victor Pudjiadi.
“Yang berprestasi untuk bangsa Indonesia harus berkata ‘No Pada Narkoba dan Yes Prestasi’. Harum kan nama bangsa Indonesia tanpa narkoba,” pungkas Victor menutup acara. neni
:
comment 0 komentar
more_vert