MITRAPOL.com - Warga masyarkat Desa Pasir Kecamatan Cikarang Selatan menghadiri acara santunan kaum Dhuafa dikediaman H. Omin Bashuni SH dari Fraksi Dewan Perwakilan Daerah Provinsi Jawa Barat, Minggu (18/6/2017).
![]() |
Para pengurus Rukun Tetangga (RT), dan Rukun Warga (RW) Desa Pasir Sari Kecamatan Cikarang Selatan Nampak menghadiri acara santunan anak yatim piatu, orang jompo dan anak-anak jalanan diwilayah Cikarang Selatan.
Menurut keterangan H Mada Tokoh Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bahwa, H. Omin setiap tahun selalu mengadakan kegiatan santunan kaum dhuafa.
“Memang H. Omin Bushani sebelum menjabat dan terpilih menjadi anggota dewan sangat dekat dengan masyarakat dan selalu peduli dengan keluhan warga masyarakat nya,” tandas H Mada.
Reporter : tim
Editor : andrey
:
comment 0 komentar
more_vert