MITRAPOL.com - Di Hari Libur Lebaran, Master Tarno alias Pak Tarno mengajak Anak Jalanan asal Tanjung Priok untuk bermain bersama dan menghibur dengan sulap ciri khasnya.
![]() |
"Ayo tolong dibantu, jadi apa ayo, bin salabim jadi apa Prok Prok Prok," pandu Pak Tarno diikuti puluhan anak yatim.
Pak Tarno merasa senang melewati seharian bersama anak jalanan, seperti apa yang dialaminya dulu, dari kecil Pak Tarno mengaku ditinggal wafat Bapaknya, dan Ibu kandungnya juga meninggalkannya. Hingga Pak Tarno merasa teringat masa lontang lantung yang tak dapat kasih sayang dari orang tuanya.
Sekolah Global Mandiri selain mengajarkan anak berbahasa Inggris sejak TK, juga membangun karakter anak untuk mandiri, unggul, disiplin sehingga kelak mampu berdaya saing global (universal).
Direktur Utama Sekolah Global Mandiri Rifa Ariani SE, AK, M.Pd, melalui Dr. Farida Wulandari, S.S., M.Pd yang menyambut dan bersama sama anak jalanan memberikan edukasi banyak hal atas kunjungan tersebut.
"Kami sangat berbahagia dan Bangga, atas Kesediannya Pak Tarno berkunjung kesini. Semoga Sekolah Global Mandiri menjadi tempat yang nyaman bagi anak-anak dan Pak Tarno untuk berkunjung kembali kesini,” kata Farida.
Kegiatan ini semakin memperkuat silaturahmi, katanya, apalagi kesini membawa anak jalanan. “Kami juga kerap mengadakan acara sosial untuk masyarakat, seperti ; Bazar Ramadhan untuk masyarakat sekitar yang kurang mampu, dan guru-guru dan siswa membantu anak-anak sekitar sekolah dalam mengerjakan pelajaran di sekolah,” tutup Farida.
Reporter : znd
Editor : andrey
:
comment 0 komentar
more_vert