MITRAPOL.com - Dalam rangka memperingati HUT Satuan Lalu Lintas ke 62, Polres Malang menggandeng Dinas Pendidikan Kabupaten Malang menggelar lomba polisi cilik Kapolres CUP 2017. Lomba berlangsung selama 3 hari mulai Rabu 26 Juli hingga Jumat 28 Juli.
![]() |
Giat Lomba Polisi Cilik di halaman Mapolres Malang |
Lomba dibuka oleh Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung di halaman Mapolres Malang. Hadir dalam acara pembukaan lomba Wakil Bupati Malang H. M Sanusi, Dandim 0818/Kabupaten Malang-Batu, Letkol Arm Muridan, Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Kabupaten Malang yang diwakili Kepala Bidang Sekolah Dasar (Kabid SD) Dindik Kabupaten Malang Slamet Suyono SPd, MPd, serta jajaran Polsek se Kabupaten Malang.
Dalam sambutannya Kapolres menyampaikan tentang pentingnya memperkenalkan peraturan lalu lintas, mendekatkan diri personil polisi kepada anak-anak, sehingga bisa memberikan pemahaman dan menciptakan budaya tertib berlalu lintas sejak dini.
Sementara itu Kepala bidang Pendidikan Dasar Dindik Kabupaten Malang, Slamet Suyono SPd, MPd di tempat acara menyampaikan, bahwa peserta lomba ini berasal dari siswa siswi Sekolah Dasar perwakilan tiap-tiap kecamatan, yang dibina oleh jajaran Polsek masing-masing.
Digelarnya kegiatan ini merupakan kerjasama antara Polres Malang dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Malang.
“Juri lomba berasal dari anggota kepolisian dua orang dan dinas pendidikan satu orang,” ungkap Slamet kepada MITRAPOL.com.
:
comment 0 komentar
more_vert