MITRAPOL.com – Drs. Sokhiatulo Laoli, MM Bupati Nias membuka secara resmi rapat kerja (rakerja) Pemerintah Kabupaten (pemkab) Nias Semester I bertepatan di Ruang Rapat Kantor Bupati Nias Ononamolo Kecamatan Gunungsitoli Selatan Kota Gunungsitoli, Kamis (03/08/2017).
![]() |
Bupati Nias Drs. Sokhi’atulo Laoli, MM menyampaikan beberapa hal penting yaitu ; mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan profesionalitas melalui gerakan Kreatif, Inovatif, dan Sinergitas (KIS) menuju masyarakat Nias “Maju dan Mandiri”.
Kata dia, supaya masing-masing kepala perangkat daerah/unit kerja melakukan pengawasan melekat terhadap jajarannya sesuai rencana, dan membangun ruang komunikasi efektif dan berkoordinasi dengan seksama kepala perangkat daerah/unit kerja serta saling memberikan dukungan untuk tercapainya pelaksanaan tugas dengan baik sesuai rambu-rambu yang berlaku, harapnya.
Hadir pada acara tersebut Arosokhi Waruwu, SH. MH Wakil Bupati Nias, Sekretaris Daerah Kabupaten Nias Drs. Firman Y Larosa, para staf ahli, para Asisten, seluruh Satuan Kepala Perangkat Daerah (SKPD) Camat se-Kabupaten Nias, seluruh kepala desa dan perwakilan dari masing-masing kecamatan se-Kabupaten Nias, dan sejumlah tokoh dan undangan lainnya.
Reporter : tonazaro harefa
:
comment 0 komentar
more_vert