MITRAPOL.com - Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-22 yang dihelat di Center Point of Indonesia, Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (10/08/2017). Secara resmi dibuka oleh Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla dan didampingi Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir.
![]() |
Puncak Peringatan Hakteknas kali ini ditandai dengan penekanan sirine secara bersama oleh Jusuf Kalla dan peluncuran roket air dari kapal phinisi.
Dalam sambutanya Jusuf Kalla mendorong para ilmuwan, profesor, perguruan tinggi, dan lembaga penelitian untuk bekerja lebih keras menghasilkan inovasi dan teknologi yang dibutuhkan untuk pembangunan. Untuk menjadi negara maju dibutuhkan tiga hal yakni semangat, ilmu pengetahuan dan teknologi serta kedamaian.
"Hari ini kita hadir di Hakteknas bukan hanya untuk merayakan, namun juga untuk menjaga terus semangat berinovasi terutama dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi untuk kedamaian," ungkap JK.
“Yang paling istimewa pada peringatan Hakteknas tahun ini karena, pertama kalinya diselenggarakan di luar Pulau Jawa sejak tahun 1995," tambahnya.
Di peringatan Hakteknas kali ini juga turut dihadiri oleh Presiden ketiga BJ Habibie, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, anggota DPR RI, anggota DPD RI, Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo, Gubernur undangan penerima penghargaan, kepala lembaga pemerintah non kementerian, Duta besar negara sahabat, Pimpinan perguruan tinggi, Petani dan Nelayan.
Pada kesempatan kali ini Wapres Jusuf Kalla juga memberikan secara simbolis Inovasi Anak Negeri kepada nelayan, berupa konverter mesin kapal dan LIDikan.
Di peringatan Hakteknas kali ini akan dipamerkan hasil riset dan inovasi perguruan tinggi, lembaga litbang dan industri, antara lain: Kapal Plat Datar, Panser Anoa Amphibous, Automatic Dependent Surveillance – Broadcast (ADS–B), Mini ATC, Radar Cuaca, Padi varietas unggul dengan teknologi IPAT-BO, budidaya dan pengolahan rumput laut, BTS-4G, Smart Card, Stem Cell, NPC Strip (pendeteksi dini kanker nasofaring), EKG (Elektrokardiogram-perekam aktivitas kelistrikan jantung), PUNA (Pesawat Udara Nir Awak – BPPT), Coastal Radar Surveillance System), Simulator Pesawat N-219, sera pameran lainnya. Pada peringatan Hakteknas ke 23 tahun 2018 akan diselenggarakan di Provinsi Riau. Hal ini ditandai dengan penyerahan Pataka Hakteknas kepada Gubernur Riau oleh Menristekdikti.
Reporter : suhatman
:
comment 0 komentar
more_vert