MITRAPOL.com - Jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Bayah melakukan razia rutin diwilayah hukum lebak selatan dipimpin langsung oleh Kapolsek Bayah AKP Sadimun SH.
![]() |
Ketika ditemui di lokasi AKP Sadimun menjelaskan jika pihaknya melakukan kegiatan ini diwilayah hukum secara intens guna mencegah terjadinya pelanggaran hukum.
"Kegiatan razia ini rutin kami lakukan untuk mengantisipasi pelanggaran dijalan raya lebak selatan, seperti kelangkapan surat hingga pencurian ternak, kendaraan dan lain-lain,”katanya.
Sadimun juga menambahkan, razia dilakukan selain untuk menindak pelanggaran dan pencurian disekitar kecamatan bayah, juga dapat mensterilkan akses keluar masuk wilayah bayah dengan wilayah lainnya.
Dalam Operasi tersebut, terlihat beberapa petugas sedang memeriksa surat-surat kelengkapan dan barang bawaan milik para pengendara.
Dalam razia tersebut seorang warga kecamatan bayah, Ahyudin yang terjaring dalam razia itu, mengaku bahwa dirinya lupa membawa surat kendaraan miliknya.
![]() |
AKP Sadimun |
"Saya enggak tahu ada razia, dan saya harus pulang dulu ngambil surat kendaraan dirumah," pungkasnya.
Reporter : aan
:
comment 0 komentar
more_vert