MITRAPOL.com - Organisasi Masyarakat Nias Global (OMNIG) mengadakan kegiatan lomba Futsal Turnamen OMNIG Cup 2017.
![]() |
Kegiatan lomba futsal ini memperebutkan piala Wali Kota Tangerang yang di ikuti oleh puluhan tim club futsal yang terbagi dari group A sampai H masing-masing per grup terbagi empat sampai lima tim, Minggu (29/10/17) di lapangan Futsal City Mall Kota Tangerang.
Menurut Ketua Umum Organisasi Masyarakat Nias Global (OMNIG) Faahakho Dodo harapan kedepan organisasi ini terbentuk beberapa bulan yang lalu dan pada kesempatan ini sesuai kesepakatan bersama dengan siap melaksanakan kegiatan olah raga futsal dan sekaligus turnamen futsal ini menjunjung sportifitas untuk merai prestasi.
“Karena kita yakin dan percaya sepuluh tahun kedepan atau lima belas tahun kedepan masyarakat Nias akan dikenal oleh seluruh Indonesia bahkan mancanegara dengan potensi-potensi yang ada pada masyarakat Nias. Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada Walikota, Anggota DPRD Kota Tangerang, Para Pejabat, Warga Nias serta Kapten Rolius yang sudah hadir,” ucap Faahakho.
Saksikan Videonya Disini
Menurut Kapten Rolius sebagai penasehat OMNIG untuk visi misi kita kedepan adalah wadah jembatan agar bisa selalu silaturohim antara sesama khususnya warga Nias yang ada di daerah perantauan khususnya di Kota Tangerang.
“Kita kedepannya akan terus perbanyak program-program untuk warga Nias agar bisa lebih mengenal satu sama lain, selain itu juga kami akan mendukung penuh program-program Pemerintah Kota Tangerang,” ucap Rolius.
Harapan kami kedepannya, katanya, menggali potensi potensi pemuda Nias kemungkinan kedepannya, bisa orbitkan ke tinggkat nasional. “Jujur saja dan tidak malu-malu katakan atlit-atlit olahraga belum ada dari warga Nias dengan adanya ini tidak menutup kemungkinan kedepannya dari warga Nias bisa menjadi salah satu pejuang di bidang olahraga,” kata Rolius.
Sama halnya yang dikatakan oleh Pendeta Besochi Hia selain bidang kesenian kita juga ada di bidang kesehatan serta sosial yang dimana untuk kepentingan bersama.
“Kita mendukung aktifitas yang positif, karena banyak potensi yang harus di gali dari para pemuda Nias,” kata Besochi.
Sementara Bhabinkamtibmas Aiptu Wartoyo dari Polsek Karawaci menambahkan, dengan adanya acara ini cukup bagus, terus menjunjung talisilaturohim sesama pemuda kota tangerang.
“Mari kita tunjukan Sportifitas dalam lomba olahraga futsal jangan sampai ada perkelahian dengan adanya perlombaan futsal ini untuk mengenal satu sama lain sesama pemuda kota tangerang,” tutup Wartoyo.
Reporter : sukemi
:
comment 0 komentar
more_vert