MITRAPOL.com - Bertempat di Aula Pendopo Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang digelar Rapat Koordinasi Muspika Bawang, Bhabinkamtibmas dan Kades Se- Kecamatan Bawang Kabupaten Batang Jawa Tengah terkait Dana Desa, Kamis (16/11).
![]() |
Dalam kegiatan tersebut hadir Camat Bawang Yarsono, S.IP. M.M.,Kapolsek Bawang Polres Batang Polda Jawa Tengah AKP Gumana, S.H., M.H., Kades Se- Kecamatan Bawang.
Bhabinkamtibmas Polsek Bawang Polres Batang.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek Bawang Polres Batang AKP Gumana dalam sambutanya mengatakan menindaklanjuti Mou antara Kapolri dengan Menteri Dalam Negeri dan Menteri Desa tertinggal terkait Dana Desa. Maka Kapolsek, Bhabinkamtibmas untuk ikut berperan aktif, bersinergi untuk memperkuat pengawasan melekat dan pendampingan penggunaan Dana Desa.
"Kami mengharapkan para Kades jangan berpandangan sempit dan negatif terhadap Bhabinkamtibmas dan bukan momok yang menyeramkan, namun Bhabinkamtibmas jadikan rekan yang bisa menetralisir permasalahan yang ada di desa mengenai Dana Desa dan untuk mengantisipasi agar tidak terjadi penyimpangan penggunaan sesuai regulasinya," kata Kapolsek Bawang AKP Gumana.
Reporter : irul
:
comment 0 komentar
more_vert