MASIGNCLEANSIMPLE101

Survei Akreditasi RSUD Gunungsitoli Versi 2012

MITRAPOL.com – Tim penilai akreditasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Gunungsitoli dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit diterima Pimpinan Daerah Kabupaten Nias di RSUD Gunungsitoli Jl. Cipto Mangunkusumo Kota Gunungsitoli-Sumatera Utara, Selasa (07/11/2017).



Hadir pada kegiatan tersebut dr. H. Abdul Rival, M. Kes, dr. Purwo Satyanto, Sp.B, MARS dan Lince Gultom, S.Kep, M.Kes Tm Penilai Akreditasi, Drs. Sokhi’atulo Laoli, MM Bupati Nias, Arosokhi Waruwu, SH. MH Wakil Bupati Nias, Drs. F. Yanus Larosa Sekda Kabupaten Nias, Asisten, Staf Ahli Bupati Nias, Kepala Badan, Kepala Dinas dan Kepala Kantor Lingkup Pemerintah Kabupaten Nias, Kepala BPJS Cabang Gunungsitoli, Direktur RSUD Gunungsitoli Kabupaten Nias, seluruh dokter RSUD Gunungsitoli, para perawat dan staf RSUD Gunungsitoli, staf Humas dan Keprotokolan Setda Kabupaten Nias dan sejumlah hadirin lainnya.

Drs. Sokhi’atulo Laoli, MM Bupati Nias pada sambutannya menyampaikan bahwa, Pemerintah Kabupaten Nias mengucapkan selamat datang kepada Tim Komisi Survei Akreditasi Rumah Sakit (KARS), dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan di RSUD Gunungsitoli wajib dilakukan akreditasi secara berkala, RSUD Gunungsitoli Kabupaten Nias pada tahun 2012 telah terakreditasi 5 (lima) pelayanan dasar sesuai dengan akreditasi versi 2007.



Kepada Tim Survei Akreditasi dari KARS Indonesia, pada kesempatan ini kami menyampaikan beberapa hal tentang RSUD Gunungsitoli Kabupaten Nias yaitu RSUD Gunungsitoli adalah RSU kelas C yang telah ditetapkan Menteri Kesehatan RI, RSUD Gunungsitoli Kabupaten Nias telah kami tetapkan sebagai Badan Layanan Umum Daerrah (BLUD) pada tahun 2014, RSUD Gunungsitoli Kabupaten Nias telah ditetapkan sebagai RS rujukan regional diKepulauan Nias oleh Gubernur Sumatera Utara, 5 daerah otonomi di Kepulauan Nias baru 2 (kabupaten yang memiliki Rumah Sakit Pemerintah yaitu Nias Selatan dan Kabupaten Nias, RSUD Gunungsitoli sebagai rujukan di Kepulauan Nias menampung pelayanan medic rujukan dari RS dan Puskesmas denganjumlah keseluruhan penduduk 806.213 jiwa dan profil RSUD Gunungsitoli Kabupaten Nias.

“Di RSUD Gunungsitoli kami selalu memberikan petunjuk untuk terus menerus meningkatkan mutu pelayanan melalui pemenuhan sarana prasarana/peralatan kesehatan, SDM dan termasuk pemenuhan persyaratan standart akreditasi versi 2012, dalam pemenuhan tersebut RSUD Gunungsitoli Kabupaten Nias telah 3 (tiga) tahun membenahi diri dan pada tahun ini akan lebih dinilai oleh TimPenilai dari KARS Indonesia dan berharap kiranya RSUD Gunungsitoli sbagai RS rujukan regional di Kepulauan Nias dapat terakreditasi dengan strata PARIPURNA,” papar Drs. Sokhi’atulo Laoli, MM.

Bupati berharap kiranya direktur RSUD Gunungsitoli, pejabat structural, dokter, perawat, bidan, tenaga kesehatan professional lainnya dan seluruh staf RSUD Gunungsitoli Kabupaten Nias, setelah penilaian survey akreditasi ini implementasi peningkatan mutu pelayanan dan keselamatan pasien RS tetap ditingkatkan.


Tim penilai akreditasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Gunungsitoli dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit Indonesia disambut hangat Pemerintah Kabupaten Nias dengan menyamatkan baju adat kebesaran masyarakat Nias serta rompi ornament Nias sekaligus disambut dengan acara adat kebudayaan Nias.


Reporter : tonazaro harefa
:
Unknown