MITRAPOL.com - Kawasan Kecamatan Pekalongan Utara sering dilanda banjir rob karena adanya tanggul jebol. Untuk mengatasi adanya banjir rob lagi, Polsek Pekalongan Utara bersama dengan TNI dan masyarakat membuat tanggul sementara.
![]() |
"Kawasan Kecmatan Pekalongan Utara ini sering dilanda banjir rob. Kami dari Polsek bersama TNI dan masyarakat sudah membuat tanggul. Tapi sifatnya sementara. Setidaknya untuk memperkecil kemungkinan banjir," kata Kepala Kepolisian Sektor Pekalongan Utara Kompol Agus Riyanto, Senin (11/12).
Dalam Upaya tersebut, Kapolsek mengatakan pihaknya membuat tanggul sementara dengan menggunakan karung yang berisi pasir dan diletakkan di di selokan yang terhubung langsung dengan laut. Sifatnya hanya sementara, semoga bisa mengurangi aliran air laut yang masuk ke permukiman penduduk.
"Ini juga sebagai bentuk kepedulian aparat kepada masyarakat, juga untuk menjalin kerjasama dan keakraban antara Kepolisian, TNI dan masyarakat," pungkasnya.
Reporter : irul
:
comment 0 komentar
more_vert