MITRAPOL.com – Dr. Imaculata Umiyati, S.Pd, M.Si, biasa disapa Ima alias Imaculata adalah Pakar Pendidikan Anak Autis, setelah mengabdikan dirinya dalam mendidik Anak Berkebutuhan Khusus (Autis) dengan mendirikan Imaculata Autism Boarding School. Kini Imaculata akan mempersembahkan Seminar, Pentas Seni dan Teater.
![]() |
Dr. Imaculata Umiyati, S.Pd, M.Si |
Tak hanya itu Imaculata juga melaunching Buku 1001 Cara Mengajarkan Kemandirian Anak Berkebutuhan Khusus yang akan di tanda tangani Prasasti Bukunya oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI hadir mewakili Kemendikbud Dra. Poppy Dewi Puspitawati, MA selaku Direktur PPKLK Dikdasmen.
Menurut Wanita Kelahiran Temanggung, 1 Mei 1967 yang juga Komisioner Komnas Anak Bidang Pemenuhan Hak Anak ini, bahwa dirinya akan tetap menghibahkan hidupnya untuk tetap peduli dan konsen terhadap Anak Berkebutuhan Khusus, sehingga tetap berkarya dan mengembangkan bakat pada sisi lain anak autis yang dibinanya. "Sebelumnya Imaculata Band yang terdiri dari personel anak autis pernah memikat pemirsa saat tampil di program Dahsyat RCTI, kini kami akan membuat drama musikal atau theater yang didalamnya diperankan oleh ABK," papar Imaculata, Sabtu (2/12) di Taman Harapan Baru, Bekasi.
Imaculata Award juga memberikan Anugerah Award Special kepada Sarwendah dan Christine Hakim juga tokoh lainnya pada 9 Desember 2017 pekan depan di Kota Casablanka, Jakarta Selatan.
"Menurut kami, Sarwenda (istri Ruben Onsu) adalah sosok Artis dan Ibu Sejati yang mencuci baju sendiri, merawat anak sendiri tidak sepenuhnya menyerahkan ke Baby Sister atau pembantu, ini patut menjadi inspirasi bagi ibu yang lain, artis saja sampai rela mengabdikan dirinya demi anak dan kekuarga apalagi bagi Ibu Rumah Tangga biasa yang bukan artis," imbuh Imaculata, Komisioner Komisi Nasional Perlindungan Anak itu.
Ditempat terpisah Sarwenda alias Wenda mengucap syukur atas penghargaan dan anugerah ini.
"Saya masih terus belajar menjadi seorang ibu dan istri yang baik, saya ingin menjadi ibu yang apa ada nya. Saya aja sehari-hari, saya masih terus belajar. Saya bangga dan terharu jika saya di nobatkan sebagai Artis dan Ibu Sejati, dan contoh yang baik untuk orang banyak, terima kasih sekali lagi," tandas Wenda.
Reporter : znd
Editor : andrey
:
comment 0 komentar
more_vert