MITRAPOL.com – Memperingati hari jadi Polairud yang ke-67 Satuan Pol. Air Polres Merauke menggelar Syukuran bertempat di Mapolres Merauke, Papua, Rabu, (06/12/17).
![]() |
Dalam Syukuran yang berjalan dengan kemeriahan tersebut dihadiri seluruh Anggota Polres Merauke dipimpin langsung Kapolres Merauke AKBP Bahara Marpaung, SH serta dihadiri para Mitra Kerja pada area perairan laut Kabupaten Merauke.
Kasat Pol Air Polres Merauke, AKP Sakka dalam sambutannya menguraikan, Syukuran ini sebagai bagian dari ucapan syukur atas pengabdian pada satuan Pol Air di Merauke sekaligus menjadi Introspeksi selama menjalankan tugas di Sat. Pol Air, dirinya juga menceritakan beberapa cerita yang berkesan di area perairan pada saat memimpin Sat. Polair hingga kini, pada kesempatan tersebut Sakka mengucapkan terimakasih kepada tiga belas instansi di Merauke yang telah menjadi mitra Pol. Air di Perairan Merauke dalam menjalin kerja sama dan komunikasi yang baik.
Ditempat yang sama Kapolres Merauke AKBP Bahara Marpaung, SH mengatakan syukuran HUT Polairud yang ke-67 ini merupakan Implementasi Syukur atas bertambahnya usia Satuan Pol Air.
Dirinya berharap melalui Syukuran ini di ingatkan kepada jajaran Satuan Pol Air Polres Merauke agar bersiap diri dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah Khususnya Pemilihan Gubernur dan Wakil Gebernur Papua di 2018 mendatang.
“Terimakasih kepada jajaran Pol. Air Polres Merauke yang telah bekerja dan memberikan pelayanan kepada masyarakat di perairan Kabupaten Merauke yang hingga saat ini boleh dikatakan sangat kondusif,” jelasnya.
Usai sambutan dilaksanakan dilanjutkan dengan Pemotongan Tumpeng. Hadir dalam Syukuran diantaranya, Kapolres Merauke, Asisten I Mewakili Bupati Merauke, Para Kabag, Kasat dan seluruh jajaran Polres Merauke serta Para Undangan lainya.
Reporter : qodri
Editor : andrey
:
comment 0 komentar
more_vert