MITRAPOL.com - Kecelakaan terjadi di ruas jalan Palasari di lintasan Jembatan Cidangdeng. Sebuah truk bermuatan Batu Kapur dan alat-alat material tak kuat menanjak di Jembatan Cidangdeng Kecamatan Cijeruk Kabupaten Bogor, Rabu (27/12/2017).
![]() |
Truk akhirnya terjun ke jurang sedalam sekitar 15 meter, setelah sebelumnya menghantam dua mobil hingga ringsek.
Kanit Lantas Polsek Cijeruk H. Ma'ruf mengatakan, kejadianya itu tepat pada pukul 07:30 Wib, dimana truck bermuatan batu kapur tidak sanggup menanjak, lalu mundur dan menabrak mobil angkot bogor bernopol F 1986 AM Jurusan Cihideung dan di belakang angkot nya ada mobil Alfard F 7 DTM.
“Tapi untung nya mobil Alfard masih bisa mengelak ke selokan jadi tidak mengenai mobil alfard, dan akhirnya mobil trcuk pun langsung meluncur ke belakang lalu akhirnya masuk ke sungai jembatan cidangdeng. Sementara sopir angkot dan penumpangnya tidak ada luka yang serius hanya mengalami kaget saja. Tadi kami cek juga keadaan sopirnya tidak ada luka-luka yang berat, trus dari sopir truknya pun tidak ada luka yang serius,” ungkap Kanit Lantas Polsek Cijeruk itu.
Saksikan Videonya Disini
Masih dikatakannya, sementara dari keterangan dari sopir truk bahwa barang tersebut hendak diantar ke Babakan Palasari hingga akhirnya di jalan Palasari pas tanjakan jembatan cidangdeng truk mundur tidak kuat dan tidak menguasai hingga truk masuk ke bawah jembatan cindangdeng.
“Mobil tersebut kami amankan dan akan menjadi barang bukti untuk di serahkan ke Laka Lantas Polres ciawi," ungkap H. Ma'ruf.
Masih ditempat yang sama, Binmas Palasari Brigadir Eza Efrizal menambahkan, kontan saja kejadian itu mengagetkan warga sekitar yang segera berdatangan ke lokasi dan memberikan pertolongan. Petugas Satlantas Polsek Cijeruk pun segera datang melakukan pemeriksaan dan mengatur arus lalu lintas yang sempat macet hingga tiga kilometer.
“Sehari sebelumnya, kecelakaan juga terjadi di jalur Palasari-Cihideung tepatnya di turunan dan tanjakan jembatan cidangdeng ini,” bebernya.
Kami selalu menghimbau, lanjutnya, kepada masyarakat Palasari agar berhati-hati jika berkendaraan dan harus waspada. Dikarenakan trek jalan tersebut tanjakan dan turunan lalu langsung belokan dan jangan lupa lampu sen jika mengendarai kendaran agar kita waspada tidak terjadi kecelakan," pungkas Eza.
Reporter : AA
Editor : A10
:
comment 0 komentar
more_vert