MITRAPOL.com – Menikmati suasana hari pertama di Tahun Baru 2018, warga kota Nabire memanfaatkan hari libur terakhir Senin 1 Januari 2018, sebelum kembali bekerja Selasa 2 Januari 2018, untuk berekreasi di tempat hiburan dan tempat wisata.
![]() |
Seperti di salah satu pantai di distrik Makimi yang jaraknya kurang lebih 1 jam perjalanan mengunakan kendaraan. Banyaknya warga yang berkunjung untuk menikmati indahnya Pantai dan Pulau Nusi, Senin (01/01/2018).
Wisata bahari masih jadi tempat favorit yang dikunjungi warga Nabire untuk menghabiskan waktu liburnya bersama keluarga dan orang-orang tercintanya. Hal ini dilakukan karena lokasi hiburan selain wisata bahari di wilayah Kota Nabire masih sangat terbatas.
Beberapa tempat wisata yang paling banyak dikunjungi warga selama liburan yaitu Pantai Wisata Nusi, Gedo, Pantai Budi, Pantai Monalisa, air Terjun Bihewa Distrik Makimi, air terjun Karadiri Distrik Wanggar, Pantai Nabire hingga menikmati hiu paus di Kwatisore.
Selain untuk menikmati waktu liburan bersama keluarga, tempat-tempat wisata air juga digunakan untuk acara maupun kegiatan bagi warga Nabire.
Seperti di Pantai Wisata Nusi Nabire, terpantau cukup banyak warga Nabire menikmati liburannya bersama keluarga. Salah seorang warga Nabire, Alvi mengatakan, dirinya sebenarnya tidak begitu suka jalan-jalan, namun karena diajak keluarga akhirnya dirinya menyempatakan berjalan-jalan di Pantai Nusi Nabire.
“Saya juga berharap agar pemerintah akan memperhatikan tempat-tempat wisata yang ada, terutama selalu menjaga kebersihan pantai serta memperbaiki fasilitas yang rusak, agar pengunjung wisata pantai lebih meningkat dan bisa menjadi pendapatan daerah kususnya untuk kabupaten nabire," ucap Alvi.
Reporter : ronald karambut
:
comment 0 komentar
more_vert