MITRAPOL.com - Sekretaris Kota (Seko) Jakarta Barat H. Eldi Andi membuka Pelatihan Kegiatan Penumbuhan Wirausaha Baru, di aula Kecamatan Kebon Jeruk, Senin (12/4/18) pukul 09.00 Wib.
![]() |
Pelatihan ini rencananya digelar selama 4 hari yaitu 12-15 Maret 2018 khusus untuk bidang komoditi makanan dan minuman, dengan peserta pelatihan berjumlah 40 orang yang berasal dari warga di sekitar Kecamatan Kebon Jeruk.
Eldi Andi dalam sambutannya mengatakan bahwa pelatihan ini merupakan kesempatan yang baik untuk mengembangkan kemampuan, dan diharapkan ada motivasi dari dalam untuk meningkatkan wirausaha industri baru ini.
"Mudah-mudahan dengan adanya Pelatihan Kegiatan Wirausaha Industri Baru ini ada peningkatan kesehjateraan, peningkatan penghasilan dan usahanya tambah berkembang," ujar Eldi.
Dikesempatan yang sama, Kasudin Perindustrian dan Energi Ery Ghazali mengatakan ada 32 kali pelatihan Wirausaha Industri Baru yang akan dilakukan di delapan Kecamatan yang ada di Jakarta Barat dengan empat komoditi yakni makanan dan minuman, kerajinan tangan, fashion, dan service HP.
"Pelatihan ini akan berlanjut selama kurang lebih 4 bulan, kita akan bergilir ke masing-masing Kecamatan, untuk pesertanya sendiri 40 orang/kegiatan. Total keseluruhan sebanyak 1.280 peserta dari 4 pelatihan jenis komoditi," ucap Ery.
Reporter : madalin
:
comment 0 komentar
more_vert