MASIGNCLEANSIMPLE101

Babak Baru Pilkada Mimika, KPUD Mimika Tetap Gelar Deklarasi Kampanye Damai

MITRAPOL.com – Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Mimika 2018 memasuki babak baru ditengah gugat menggugat antara Pasangan Calon yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) dan KPUD Mimika, Selasa (20/03/2018).



KPUD Bersama Panwas Mimika menggelar Deklarasi Kampanye damai Deklarasi yang berlangsung di Lapangan Timika Indah, Kota Timika, Papua, dihadiri empat Pasangan Perseorangan yang telah dinyatakan lolos oleh KPUD Mimika pada tahapan Pleno terbuka Penetapan Pasangan calon di Jayapura beberapa waktu lalu.

Diketahui ada Tujuh Pasangan Calon yang ikut mendaftarkan diri ke KPUD Mimika diantaranya Enam Pasangan Bacabup/Bacawabup melalui jalur Perseorangan alias Independen dan Satu Pasangan memborong habis Partai Politik di Kabupaten Mimika. Keenam Pasangan Perseorangan yakni Petrus Yanwarin-Alpius Edoway dengan Akronim (Petraled), Hans Magal-Abdul Muis dengan Akronim (HAM), Robert Waoropea-Albert Bolang dengan Akronim (RnB), Wilhelmus Pigai-Athanasius Allo Rafra dengan Akronim (MUSA), Philipus Wakerkwa dan H. Basri PHILBAS dan Pasangan Maria Florida Kotoro dengan Yustus Way dengan Akronim MariYus.

Sementara Pasangan yang memborong habis Partai Politik yakni Pasangan Petahana, Eltinus Omaleng dan Johanes Rettob dengan sebutan OMTOB.

Pada saat pleno terbuka hanya empat pasangan yang dinyatakan memenuhi syarat (MS) dan lolos sehingga hadir di Deklarasi Kampanye Damai oleh KPUD yakni, Petrus Yanwarin-Alpius Edoway dengan Akronim (Petraled), Hans Magal-Abdul Muis dengan Akronim (HAM), Robert Waoropea-Albert Bolang dengan Akronim (RnB) dan Wilhelmus Pigai-Athanasius Allo Rafra dengan Akronim (MUSA).

Dan tiga Pasangan lainya yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) yakni Philipus Wakerkwa dan H. Basri (PHILBAS), Maria Florida Kotoro dengan Yustus Way (MariYus) Eltinus Omaleng dan Johanes Rettob (OMTOB).

Hingga berita ini ditayangkan ketiga pasangan tersebut masih dalam proses menggugat KPUD Mimika, bahkan Pasangan OMTOB yang terlilit dugaan Ijazah Palsu pun sudah sampai di meja Pengadilan Tinggi Umum Negeri (PTUN) Makassar dengan kuasa hukumnya Prof. DR. Yusril Ihza Mahendra.

Ketua KPUD Mimika, Theodora Ocepina Magal dalam sambutannya mengatakan KPUD mengundang keempat Pasangan calon bersama tim suksesnya untuk mengikuti deklarasi damai sesuai aturan yang barlaku sehingga diharapkan agar pilkada berlangsung di Kota Mimika yang memiliki 18 Distrik 19 Kelurahan dan 133 Kampung berjalan baik dan damai.

Dirinya juga mengakui bahwa salah satu pasangan yang ikut dalam pilkada yakni pasangan nomor empat adalah kakak kandungnya.

"Perlu Saya sampaikan dihadapan umum bahwa ada dari salah satu calon yang nomor empat atas nama Hans Magal adalah Saudara kandung dari saya,” tutur Ocepina.

Sehingga di kesempatan ini, lanjutnya, saya akan membacakan pernyataan sikap saya.

Dalam pernyataanya dirinya mengakui bahwa benar adanya memiliki hubungan kekerabatan yakni adik kandung dari Hans Magal yang maju sebagai calon Bupati dengan nomor 4. Dirinya berjanji bahwa sebagai Ketua KPUD Mimika dirinya siap untuk tidak berpihak pada satu calonpun dan siap profesional dan akuntabilitas.

Usai sambutan Ketua KPUD Mimika ini membuka Deklarasi Kampanye Damai dan dilanjutkan dengan penandatanganan pernyataan sikap damai dari keempat Paslon serta tim sukses dan simpatisanya.

Usai Deklarasi Ketua KPUD Kepada MITRAPOL.com mengatakan KPUD Mimika sedang menunggu putusan terkait gugatan ketiga Paslon yang sementara berjalan.

"Kita tunggu putusannya dulu nanti tanggal 27 Maret baru langkah apa nantinya,” kata dia.

Theodora Ocepina Magal, menambahkan, jika memang pasangan OMTOB dan dua lainnya memenangkan persidangan maka akan menyesuaikan dengan empat pasangan yang sudah lolos saat ini.

Deklarasi Kampanye Damai diawali dengan Pawai bersama dari empat Paslon dengan menggunakan masing-masing Paslon dibatasi 10 Angkutan Roda empat diisi Simpatisan.

Hadir dalam deklarasi diantaranya Kapten Inf. Teguh Heru Ponco, Danramil 1710-02/kota Timika mewakili Dandim Mimika, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Ketua Panwaslu Mimika, Ketua KPU Mimika dan keempat Paslon serta simpatisanya.


Pantauan MITRAPOL.com tak hadir Perwakilan dari Pemerintah dan Polri dalam hal ini Polres Mimika, namun kegiatan hingga selesai deklarasi berjalan aman dan lancar.

Reporter : qodri
:
Unknown