MASIGNCLEANSIMPLE101

Kepala Desa Rahamenda Jaya Prioritaskan Program Kemiskinan

MITRAPOL.com – Untuk program di Desa Rahamenda Jaya Kecamatan Buke Kabupaten Konawe Selatan akan direalisasikan program desanya pada tahun 2018 ini. Tahap kegiatan yang kami turunkan pertama yaitu lampu jalan satu unit, dan pembagunan bedah rumah dua unit. Hal ini dikatakan Edi Widodo Santoso Kepala Desa Rahamenda Jaya kepada MITRAPOL.com, Rabu (21/3/2018).

Edi Widodo Santoso Kepala Desa Rahamenda Jaya 

“Untuk sasaranya yaitu di Desa Rahamande Jaya, penempatan pertama lampu jalan di pertigaan balai desa, karena disana strategis semua bisa diakses masyarakat desa Rahamande Jaya maupun masyarkat luar atau umum. Lalu bedah rumah yang di bangun di Dusun Tiga satu unit dan Dusun Dua satu unit dan itu sudah kami lakukan pendataan anggaran untuk tahap pertama yang akan turun tahun 2018, itu jelas dan tepat sasaran,” kata dia.

Dikatakan lebih lanjut, anggaran dua puluh persen untuk aparat desa, maksudnya honor aparat desa, yang selama ini mengabdi dikantor desa dan untuk sisanya itu dipergunakan untuk pelatihan aparat desa, dan itu dipertangung jawabkan.

“Anggaran yang kita cairkan kemarin Silpa, dengan pelatihan, itu juga masuk pembahasan dianggaran desa dan kalau untuk fisik pekerjaan itu belum kita cairkan karena harus kami ikuti aturannya. Hanya kegiatan rutin yang kami peruntukan yaitu untuk kegitan lomba desa, di desa Rahamenda Jaya Kecamatan Buke Kabupaten Konawe Selatan Provinsi Sulawesi Tenggara,” ungkap Edi Widodo.

Kalau ada kegiatan desa atau lomba desa itu kami bantu juga, itu harus kami proritaskan. Katanya, tetapi kita tidak pakai anggaran desa, itu hanya bantuan inisiatifnya masyarakat sendiri, atau swadaya masyarakat.

“Dengan adanya dana desa ini sangat membantu bagi masyarakat, untuk pembangunan kesejahteraan masyarakat di desa kami. Kalau tidak muncul program desa, kemungkinan tidak ada pembagunan didesa tidak akan berkembang,” tambahnya lagi.

Dirinya juga berterimakasih atas program pemerintah pusat utamanya program yang telah di canangkan oleh Presiden Joko Widodo.

Perlu diketahui mayoritas mata pencarian masyarakat Desa Rahamenda Jaya adalah bertani seperti petani merica, kebun kelapa, kebun kemiri, serta jambu mente.

“Maka kami utamakan juga program usaha tani untuk tahun 2018, utamanya jalan usaha tani, program ini bertahap. Nanti kami programkan ditahun 2018 dan kita akan sesuaikan anggaran dana desa untuk program usaha tani kedepan serta penuntasan kemiskinan,” tukasnya.

Dan selanjutnya, masih katanya, baru kita usahakan adanya jalan produksi pertanian agar mudah masyarakat mengakses hasil produksi pertanian mereka nantinya. “Selain jalan produksi ada juga jalan pemukiman supaya masyarakat lebih mudah ketika mau keluar dari desa,” tutup Edi Widodo.

Reporter : usman
:
Unknown