MITRAPOL.com - Petugas kebersihan menemukan sesosok mayat bayi laki laki yang diduga baru lahir dibuang di Jembatan gantung Banjir Kanal Rt 007, RW. 001, pukul. 11 : 00 Wib, Kelurahan Grogol, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Minggu (4/3/2018).
![]() |
Kapolsek Tanjung Duren Polres Metro Jakarta Barat Kompol Lambe Patabang Birana. SIK, saat dikonfirmasi MITRAPOL.com menjelaskan, Jasad bayi kali diketemuka oleh dua petugas kebersihan saat mereka membersihkan sampah kali tersebut. Kedua saksi masing-masing, Hendra (47) warga Kampung Sukamulya RT. 007, RW. 010, Kelurahan Grogol, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat dan Nurisman (51) warga Jalan. Dr. Semeru Raya No. 59, RT. 010, RW. 010, Kelurahan Grogol, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat
Kejadian berawal, sekitar pukul. 11 : 00 Wib pada saat ke dua saksi sedang bertugas untuk membersihkan sampah yang berada di kali banjir Kanal Gorgol tepatnya di Jembatan Gantung tiba-tiba saksi melihat seperti boneka yang sedang menyangkut di tumpukan sampah. Setelah diambil ternyata mayat bayi laki-laki yang diduga baru dilahirkan karena ada tali puser yang masih menempel di perut bayi tersebut.
Selanjutnya kedua saksi mengangkat jenazah bayi tersebut dari tumpukan sampah yang berada di sungai itu untuk ditempatkan di pinggir sungai,"ungkap Kapolsek Tanjung Duren Polres Metro Jakarta Barat.
Kemudian saksi meminta tolong warga sekitar TKP dan salah satu warga menghubungi Polsek Tanjung Duren.
Sekitar 15 menit petugas Polsek Tanjung Duren yang di pimpin Pawas datang ke TKP selanjutnya di lakukan pemeriksaan oleh petugas Identifikasi Polres Jakarta Barat.
Korban diduga di buang setelah dilahirkan karena masih ada tali puser yang menempel diperut korban. Selanjutnya korban dibawa ke RSCM guna VER dan kasus ini ditangani Polsek Tanjung Duren,"tuturnya
Reporter : sugeng
Editor : andrey
:
comment 0 komentar
more_vert