MITRAPOL.com – Bencana Alam memang tidak bisa di elakan bagi manusia di muka bumi ini. Indonesia yang mempunyai lempengan tektonik dimana Indonesia memiliki Cincin Api Pasifik yang melingkar dari Amerika Utara, Jepang, Indonesia, Hawaii dan kembali ke arah Amerika Selatan.
Hal itu menyebabkan seringnya Indonesia diterpa bencana gempa bumi. Seperti gempa bumi yang baru saja melanda di beberapa wilayah Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Rabu (18/4/2018).
Akibat bencana itu dilaporkan situasi di Dusun Kebakalan Desa Kertosari Kec. Kalibening yang di landa gempa terparah dan membumi hanguskan 3 RT dengan jumlah 136 Kepala Keluarga kurang lebih 500 jiwa dan hampir 90 persen pemukiman mengalami kerusakan.
Saat ini korban luka-luka yang terkena reruntuhan bangunan sudah di bawa ke puskesmas terdekat, dan untuk warga sementara di ungsikan ke rumah warga di Dusun Gunung Tawang Desa Kertosari.
Tim TRC BPBD Banjarnegara sudah tiba di lokasi dan sedang melakukan pendataan. Upaya yang dilakukan saat ini dengan membuka posko darurat di Kalibening.
“Masyarakat dimohon tenang tidak terpengaruh dengan info-info yang tidak jelas yang dapat menyebabkan kepanikan di kalangan masyarakat. Kami bersama relawan saat ini sedang melakukan evakuasi dan pencarian,” pesan singkat salah satu Tim TRC BPBD Banjarnegara via WhatsApp, Rabu (18/4).
Reporter : sugeng
![]() |
Hal itu menyebabkan seringnya Indonesia diterpa bencana gempa bumi. Seperti gempa bumi yang baru saja melanda di beberapa wilayah Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Rabu (18/4/2018).
Akibat bencana itu dilaporkan situasi di Dusun Kebakalan Desa Kertosari Kec. Kalibening yang di landa gempa terparah dan membumi hanguskan 3 RT dengan jumlah 136 Kepala Keluarga kurang lebih 500 jiwa dan hampir 90 persen pemukiman mengalami kerusakan.
Saat ini korban luka-luka yang terkena reruntuhan bangunan sudah di bawa ke puskesmas terdekat, dan untuk warga sementara di ungsikan ke rumah warga di Dusun Gunung Tawang Desa Kertosari.
Tim TRC BPBD Banjarnegara sudah tiba di lokasi dan sedang melakukan pendataan. Upaya yang dilakukan saat ini dengan membuka posko darurat di Kalibening.
![]() |
“Masyarakat dimohon tenang tidak terpengaruh dengan info-info yang tidak jelas yang dapat menyebabkan kepanikan di kalangan masyarakat. Kami bersama relawan saat ini sedang melakukan evakuasi dan pencarian,” pesan singkat salah satu Tim TRC BPBD Banjarnegara via WhatsApp, Rabu (18/4).
Reporter : sugeng
:
comment 0 komentar
more_vert