MASIGNCLEANSIMPLE101

Yayasan TK RA Al Amin Syajaratul Iman Lakukan Wisuda 32 Murid

MITRAPOL.com - Yayasan Pendidikan TK R. A Al Amin Syajaratul Iman mengadakan acara wisuda dan perpisahan kepada 32 murid TK angkatan ke VI bertempat dihalaman Sekolah R. A Al Amin Syajaratul Iman dusun Kresno Desa Padang Cermin, Kabupaten Langkat, Selasa (8/5) sekitar pukul 09.00 Wib.



Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Yayasan Hariati, Spd, Kasek TK Nur Afni, Spd, serta para orang tua/wali murid.

Ketua yayasan R. A. Al Amin Syajaratul Iman Hariati, Spd didampingi Kasek TK dalam sambutan dan arahannya mengatakan : Terima kasih kepada para orang tua/wali murid yang telah memberikan kepercayaan kepada kami untuk mendidik para anak -anak di yayasan kami ini dan mendukung serta membantu melaksanakan program-program pendidikan. Harapan kami agar anak-anak yang lulus dapat melanjutkan kesekolah SD dan sampai kejenjang yang lebih tinggi lagi, dan menjadi anak-anak yang berguna bagi bangsa, agama dan orangtua.

Lanjutnya, bagi anak -anak yang berprestasi agar di pertahankan untuk sekolah yang akan di lalui berikutnya. Bagi orang tua mari kita awasi anak -anak kita dan sekali lagi terima kasih atas kerjasamanya, ungkap Hariati, SPd.

Suci mewakili orang tua/wali murid mengatakan, "Terima kasih kepada para guru yang begitu sabar mendidik anak-anak kami, dan kami mengucapkan selamat atas prestasi yayasan ini menjadi juara 2 untuk kategori tarian kreasi melayu pada perlombaan Porseni ke IV se Kabupaten Langkat, baru-baru ini," ujar Suci.


Rangkaian acara dilanjutkan dengan penampilan anak-anak TK RA Al Amin Syajaratul Iman yaitu pembacaan ayat-ayat suci Alqur'an, pembacaan puisi dan tari-tarian daerah yang bernuansa Islam dan pemberian ijazah serta piagam kepada murid yang berprestasi.

Reporter : tolhas pasaribu
:
Unknown