MITRAPOL.com - Sekitar 135 orang personil BKO Brimob dari Mabes Polri telah diserah terimakan untuk memback-up Polres Gowa dalam mengamankan penyelenggaraan Pilgub dan Pilwagub 2018 di wilayah hukum Kabupaten Gowa, Sabtu (23/06/2018).
Seluruh personil BKO Brimob tersebut dibagi menjadi 4 (empat) pleton yang akan mengcover beberapa Polsek jajaran Polres Gowa yang ditempatkan pada 4 rayon, diantaranya di Mapolres Gowa, Mapolsek Bajeng, Mapolsek Tinggimoncong, dan Mapolsek Bungaya.
Adapun rincian pembagian 4 rayon tersebut, yakni :
1. pleton rayon Mapolres Gowa akan mengcover diantaranya Somba Opu, Pallangga, Bontomarannu, dan Pattalassang.
2. Pleton rayon Mapolsek Bajeng mengcover diantaranya Bontonompo, Bontonompo Selatan, Bajeng, Bajeng Barat, dan Barombong.
3. Pleton rayon Mapolsek Tinggimoncong mengcover diantaranya: Parangloe, Parigi, dan Tombolopao.
4. Pleton rayon Mapolsek Bungaya mengcover diantaranya: Manuju, Biringbulu, dan Tompobulu.
Seluruh pleton BKO Brimob tersebut akan didampingi oleh masing-masing satu perwira pendamping dan pengawas.
Berdasarkan petunjuk dan arahan Kapolres Gowa AKBP. Shinto Silitonga, SIK., MSi., seluruh personil BKO nantinya akan melaksanakan patroli dialogis ke tokoh-tokoh masyarakat dan penyelenggara pemilu yang ada di kecamatan sesuai dengan plotingan rayon masing-masing.
“Diharapkan melalui penyebaran yang dilakukan, personil BKO dapat segera mengenali situasi dan kondisi wilayah masing-masing dalam mempersiapkan diri mengamankan Pilgub di Gowa,” ujar Shinto Silitonga saat dikonfirmasi.
Reporter : mir
![]() |
Seluruh personil BKO Brimob tersebut dibagi menjadi 4 (empat) pleton yang akan mengcover beberapa Polsek jajaran Polres Gowa yang ditempatkan pada 4 rayon, diantaranya di Mapolres Gowa, Mapolsek Bajeng, Mapolsek Tinggimoncong, dan Mapolsek Bungaya.
Adapun rincian pembagian 4 rayon tersebut, yakni :
1. pleton rayon Mapolres Gowa akan mengcover diantaranya Somba Opu, Pallangga, Bontomarannu, dan Pattalassang.
2. Pleton rayon Mapolsek Bajeng mengcover diantaranya Bontonompo, Bontonompo Selatan, Bajeng, Bajeng Barat, dan Barombong.
3. Pleton rayon Mapolsek Tinggimoncong mengcover diantaranya: Parangloe, Parigi, dan Tombolopao.
4. Pleton rayon Mapolsek Bungaya mengcover diantaranya: Manuju, Biringbulu, dan Tompobulu.
Seluruh pleton BKO Brimob tersebut akan didampingi oleh masing-masing satu perwira pendamping dan pengawas.
Berdasarkan petunjuk dan arahan Kapolres Gowa AKBP. Shinto Silitonga, SIK., MSi., seluruh personil BKO nantinya akan melaksanakan patroli dialogis ke tokoh-tokoh masyarakat dan penyelenggara pemilu yang ada di kecamatan sesuai dengan plotingan rayon masing-masing.
![]() |
“Diharapkan melalui penyebaran yang dilakukan, personil BKO dapat segera mengenali situasi dan kondisi wilayah masing-masing dalam mempersiapkan diri mengamankan Pilgub di Gowa,” ujar Shinto Silitonga saat dikonfirmasi.
Reporter : mir
:
comment 0 komentar
more_vert