MITRAPOL.com - Kapolsek Tanjung Duren Kompol R. Hari Purnomo, Sik, Msi memimpin acara pengukuhan Citra Bhayangkara Polsek Tanjung Duren Periode 2016-2019 dan Halal Bihalal yang dilaksanakan di Aula Polsek Tanjung Duren, Jalan Tanjung Duren Raya No. 1, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Selasa (9/8).
Acara pengukuhan Citra Bhayangkara di Aula Polsek Tanjung Duren , Selasa (9/8) |
Dari pantauan Reporter www.mitrapol.com nampak hadir Camat Grogol Petamburan, Lurah se-Kecamatan Grogol Petamburan,Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Anggota Citra Bhayangkara Polres Jakarta Barat.
Citra Bhayangkara Tanjung Duren yang dipimpin Budi Wijaya mencakup wilayah Kecamatan Grogol Petamburan yang terdiri dari 7 Kelurahan seperti Kelurahan Tanjung Duren Utara, Tanjung Duren Selatan, Tomang, Grogol, Jelambar, Jelambar Baru, dan Wijaya Kusuma serta 7 Sub Sektor Citra Bhayangkara (Jajaran disetiap kelurahan).
Kapolsek Tanung Duren, Kompol R. Hari Purnomo mengatakan, “Saya bangga kepada generasi muda dijaman sekarang ini masih ada keperdulian dengan Kamtibmas, memonitoring kondisi wilayah dan menjalin komunikasi dengan Polisi, Intansi Pemerintahan dan Masyarakat.
“Peran aktif Citra Bhayangkara ditengah masyarakat sangat dibutuhkan dan sangat membantu kepolisian,” kata Kapolsek.
Kapolsek Tanjung Duren Kompol R Hari Purnomo (kiri) saat menyerahkan Pataka kepada Budi Wijaya (kanan) |
Dikatakan Kompol R. Hari Purnomo, dalam rangka menjaga stabilitas nasional, khususnya diwilayah sektor tanjung duren, Polri sebagai pengembam fungsi pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat membutuhkan peran serta masyarakat seperti Citra Bhayangkara yang sangat berperan penting menjadi garda terdepan menjaga kamtibmas. “Kejahatan tidak akan habis, tetapi dengan adanya Citra Bhayangkara sudah cukup untuk mengurangi tindak kejahatan yang ada diwilayah hukum sektor Polsek Tanjung Duren," tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Camat Grogol Petamburan Achmad Sajidin S. Sos, mengajak kepada semua elemen untuk bekerjasama dalam meningkatkan ketertiban, kebersihan dan keamanan wilayah serta menjaga kerukunan antar agama.
“Kenakalan remaja yang akan mengakibatkan tawuran diwilayah kita, dapat di antisipasi dengan kehadiran Citra Bhayangkara untuk mencegah dan membantu menjaga lingkungannya,” kata Achmad.
Sementara Budi Wijaya Ketua Citra Bhayangkara Tanjung Duren, setelah menerima Pataka Citra Bhayangkara, mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Kapolsek dan jajarannya, Camat, Lurah dan Subsektor Citra Bhayangkara se-Kecamatan Grogol Petamburan yang sudah menghadiri acara pengukuhan Citra Bhayangkara.
“Saya tak kuat dan kecil tanpa dibantu oleh rekan-rekan Citra Bhayangkara se-Kecamatan Grogol Petamburan. Dengan kecepatan dan kekompakan baik itu dalam segala kegiatan maupun menangani permasalahan yang ada diwilayah menjadikan kita semakin besar,” ujar Budi.
Budi juga berharap agar kedepannya anggota Citra Bhayangkara terus menjaga kekompakan dan terus menjalin tali silaturahmi dengan semua elemen agar tercipta situasi yang kondusif di wilayah. ■ sugeng
:
comment 0 komentar
more_vert