MITRAPOL.com - Brigadir Herling SH, Bhabinkamtibmas Kel. Pejagalan, Polsek Metro Penjaringan Jakut bersama dengan Kapospol Jematan tiga Aiptu Susanto melaksanakan giat problem solving di kantor Sekretariat RW 03 Sinar Budi Kel. Pejagalan Jakut antara warga bernama Hardi dengan Kiki, Sabtu (14/1) kemarin pukul 17.30 Wib.
![]() |
Brigadir Herling dan Aiptu Susanto saat menyelesaikan problem solving antara Hardi dengan Kiki |
Diketahui kejadian berawal dari Hardi yang kehilangan seekor anjing sejak bulan September 2016 dan di ketemukan oleh anak dari Kiki dan setelah di mediasikan dengan Bhabin serta Kapospol akhirnya Kiki mengembalikan anjing tersebut dan meminta maaf kepada Hardi.
Semenatar Hardi memaafkan dan dibuatkan surat pernyataan bersama yang disaksikan oleh Ketua RW 03 Dunaryo serta Asep Ketua RT.
“Ini hanya kesalahpahaman mas, saya dan Kapospol Aiptu Susanto mencoba melakukan mediasi agar tidak menimbulkan keributan di wilayah dan mencegah hal-hal yang tidak kita inginkan terjadi,” tukas Brigadir Herling kepada mitrapol.com. drey
:
comment 0 komentar
more_vert