MASIGNCLEANSIMPLE101

Satlantas Polres Pati Tilang Ratusan Pelanggar

MITRAPOL.com - Selasa tanggal 16 Mei 2017 pukul 19.00 Wib sampai 21.00 Wib di lokasi yang terbagi menjadi 4 lokasi yakni ; di Komplek Alun-alun Pati, Jalan Pati-Tayu sekitar perempatan RSU Pati, Jl. A. Yani sekitar perempatan Delta Pati dan Jl. Kol. Sunandar Pati Sekitar Perempatan Puri di gelar Operasi Patuh Candi 2017.



Operasi di pimpin Kasat Lantas Polres Pati AKP Ikrar Potawari, SH, SIK, M,Si. beserta anggota dan Polisi Militer TNI. Operasi ini merupakan tindakan keras bahwa banyaknya masyarakat kabupaten pati tidak mematuhi peraturan berkendara terutama banyaknya pelanggar yang tidak bawa SIM, STNK dan tidak bawa helm saat berkendara.

Kasatlantas Polres Pati AKP Ikrar Potawari SH, Sik, M.si mengatakan, Dalam empat tempat sasaran penjaringan kegiatan pelanggaran secara kasat mata teryata banyak masyarakat kabupaten pati yang masih banyak melanggar diantaranya tidak mengunakan helm, STNK dan SIM.

“Maka hal tersebut untuk menjaga kedisiplinan Satlantas Polres Pati melakukan Operasi Gabungan ini di Alun-alun Simpang Lima depan Mesjid Baitunnur yang sangat padat arus lalu lintas nya dan kurangnya kesadaran masyarakat yang tidak patuh dalam berkendara,” ungkap Kasat Lantas.

Dari hasil tilangan kami mendapatkan 245 Gar, Barang Bukti SIM 45, STNK 167, Sepda motor 33 dari hasil Operasi kemudian dibawa kekantor Satlantas Polres Pati. “Selama pelaksanaan operasi gabungan berjalan dengan lancar aman terkendali kemudian bagi masyarakat yang tidak punya SIM untuk segera membuat Surat Ijin Mengemudi (SIM) supaya mematuhi peraturan berkendara,” ungkapnya. agus
:
Unknown