MITRAPOL.com - Ir. Petrus Beruatwarin, M.Si resmi mendaftarkan diri sebagai Balon Bupati Maluku Tenggara periode 2018-2023 pada DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Maluku Tenggara melalui Tim Penjaringan dikawal Tim Sukses, Keluarga dan ribuan simpatisan, Rabu (31/5/2017) kemarin.
![]() |
Ir. Petrus Beruatwarin, M.Si |
Usai mendaftar Petrus Beruatwarin kembali ke kediamannya dalam bentuk pawai keliling Kota Langgur dengan menggunakan mobil terbuka dan memberikan salam serta melambaikan tangan kepada para simpatisan yang tengah berdiri di pinggiran jalan bahkan depan rumahnya dan setiba di kediaman, dirinya menyempatkan jumpa Pers dengan sejumlah wartawan.
Kepada Awak Media Petrus Beruatwarin menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat Maluku Tenggara atas kepercayaan selama dua periode untuk menjalankan roda Pemerintahan di Kabupaten Maluku Tenggara sebagai Sekretaris Daerah dan atas segala penyertaanNya boleh memberikan kesempatan di Hari Rabu 31 Mei 2017 dapat mengembalikan seluruh berkas pendaftarannya dan mendaftar sebagai Balon Bupati Maluku Tenggara Periode 2018-2023 kepada Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kabupaten Maluku Tenggara melalui Tim Penjaringannya.
“Saya merasa bangga karena tak terkirakan spontanitas ribuan masyarakat yang ikut serta dalam pengembalian berkas sekaligus mendaftar sebagai Balon Bupati Maluku Tenggara di Sekretariat DPC PDIP Kabupaten Maluku Tenggara,” ungkap Beruatwarin.
Terkait komitmennya ketika kelak terpilih menjadi Bupati Maluku Tenggara periode 2018-2023, Beruatwarin mengatakan akan bahagia kalau rakyat Maluku Tenggara membangun kerja sama yang baik dengan semua komponen masyarakat agar bersama-sama memajukan Maluku Tenggara yang baik.
“Hal yang sangat urgen adalah menurunkan angka pengangguran dan kemiskinan serta meningkatkan kesejateraan rakyat yang berkeadilan yang disesuaikan dengan kondisi dan potensi sesuai prosedur yang mengacuh kepada Peraturan Perundang-undangan yang berlaku serta kearifan lokal masyarakat Kei,” tegas Beruatwarin.
Sementara hubungan dan komunikasi dengan Partai lainnya Beruatwarin menjelaskan bahwa dirinya sudah membangun komunikasi dengan Partai Politik lainnya di Daerah ini dan menurut perkiraannya bisa memperoleh 6 hingga 7 kursi Anggota DPRD Kabupaten Maluku Tenggara sebagai syarat utama maju sebagai Calon Bupati Maluku Tenggara.
Disinggung menyangkut jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten Maluku Tenggara yang masih menjabat hingga sekarang ? Beruawarin menjelaskan bahwa dirinya sangat memahami mekanismenya. “Kita menunggu hasil akhir revisi Undang-undang apakah saya menjalankan cuti dan atau berhenti dan saya siap ketika hasil revisi Undang-undang nanti bahwa harus berhenti maka saya berkomitmen dan bertekad untuk berhenti sebagai Pegawai Negeri Sipil atau Aparatur Sipil Negara dan dari Tim Penjaringan telah mengingatkan saya agar sehari menjelang adanya penetapan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Maluku Tenggara maka sudah harus menunjukan Surat Pernyataan baik Cuti dan atau Berhenti,” pungkas Beruatwarin.
Perlu diketahui Beruatwarin maju sebagai Calon Bupati Maluku Tenggara periode 2018-2023 dengan Motto “Kerja Keras, Kerja Cerdas, Kerja Iklas, Kerja Sama Dan Kerja Tuntas”. Sementara konsep yang akan dibawa untuk maju pada Pilkada nanti adalah seluruh aspek di semua bidang dan pasti ada prioritas dan skala prioritas.
“Saya sangat terharu atas dukungan yang diluar dugaan selain keluarga saya juga perhatian dengan para simpatisan ribuan orang terhadap apa yang saya lakukan hari ini di Sekretariat DPC PDIP Kabupaten Maluku Tenggara dan sebagai manusia saya optimis, terima kasih,” tukas Beruatwarin. norbertus
:
comment 0 komentar
more_vert