MITRAPOL.com - Pemerintah Kabupaten Bekasi mengadakan acara halal bihalal di gedung Wibawamukti, belum lama ini, Senin (10/7/2017).
![]() |
Turut hadir Bupati Kabupaten Bekasi Dr. Hj. Neneng Hasanah Yasin, Kapolres Metro Kabupaten Bekasi Komisaris Besar Polisi Asep Adi Saputra, Danrem 051 Wijayakarta Kolonel Infantri Boby Makmun, dan seluruh Kepala Dinas.
Neneng Hasanah Yasin dalam sambutannya mengucapkan mohon maaf lahir dan bathin dan mengajak seluruh warga masyarakat untuk bersama-sama membangun Kabupaten Bekasi agar lebih baik lagi kedepan.
“Pada acara ini saya berharap sinergitas antara tiga pilar tetap terjalin dengan baik. Begitupun tiga pilar dengan warga masyarakat di Kabupaten Bekasi,” ujar Bupati.
Pembangunan Kabupaten Bekasi, masih kata Bupati, bisa terlaksana dengan baik bila ada kerjasama antara warga masyarakat dengan Pemerintahan Kabupaten Bekasi.
Senada dengan Bupati, Kapolres Metro Kabupaten Bekasi Kombes Asep Adi Saputra juga mengucapkan mohon maaf lahir dan batin. Asep merasa sangat senang dengan adanya acara hallal bi hallal ini.
“Kepada Bupati dan jajaran, TNI dan Masyarakat yang ada di kabupaten bekasi mari kita bersama-sama membangun Kabupaten Bekasi lebih madani dan lebih baik lagi,” tandas Kapolres.
:
comment 0 komentar
more_vert