MASIGNCLEANSIMPLE101

Kapolda Sumsel Kunjungi UIN Raden Fatah Palembang

MITRAPOL.com - Kapolda Sumsel Irjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto M.Si berkunjung ke Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah dalam rangka menghadiri acara Pengenalan Budaya Akademik Kemahasiswaan (PBAK) Pancasila 2017, sekaligus untuk memberikan kuliah umum kepada mahasiswa baru. Bertempat di Gedung Akademik Center, Jalan Prof Zainal Abidin Fikri, Kecamatan Kemuning Palembang, Senin, (7/8/2017).



Dalam acara tersebut, turut juga hadir para PJU Polda Sumsel, Kapolresta Palembang, Kepala BNN Provinsi Sumsel, Rektor UIN Raden Fatah Palembang, para Wakil Rektor, para Dekan beserta Wakil Dekan dan seluruh mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang.

Kapolda Sumsel dalam kuliah umum singkatnya mengatakan, agar para mahasiswa lebih bijak dan berhati-hati dalam menggunakan media sosial.

"Jangan mudah percaya dengan berita yang belum tentu kebenaranya, terlebih lagi langsung menshare ke orang lain," ujar Kapolda.

Kapolda menjelaskan, walaupun dunia tanpa batas dengan kecanggihan teknologi yang terus berkembang pesat, kita bangsa Indonesia tetap berpegang teguh pada pendirian dan budaya timurnya.

"Pengaruh media sosial sangatlah membahayakan, jika kita tidak bisa menggunakanya dengan baik, maka kita akan kehilangan akal, tersesat dari tujuan hidup kita," terang Kapolda.

Kapolda menambahkan, pendiri bangsa kita terdahulu sudah sepakat bahwa bangsa Indonesia berdasarkan Pancasila dan terdiri dari Empat Pilar yaitu, Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI yang harus dijaga seutuhnya oleh generasi penerus bangsa.


"Dengan memahami Empat Pilar ini, diharapkan semua masyarakat bangsa Indonesia khususnya generasi muda terus bersama untuk menjaga kebersamaan, saling hormati perbedaan dan selalu menjaga keutuhan NKRI," pungkas Kapolda.

Reporter : herry eddy
:
Unknown