MASIGNCLEANSIMPLE101

Polres Pekalongan Kota Bina dan Latih Anggota Satpol PP

MITRAPOL.com - Kasat Binmas Polres Pekalongan Kota AKP Arisun bersama anggotanya melaksanakan kegiatan pembinaan dan pelatihan terhadap Satpol PP Kota Pekalongan yang berlangsung di lapangan Mataram Kota Pekalongan. Rabu (08/11/2017).



Tugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) memiliki peranan penting dalam menegakan aturan Perda yang dibuat Pemkot maupun DPRD. Satpol PP pun dalam menegakan aturan itu, kerap berhadapan langsung secara tegang dengan masyarakat. Sehingga, kedisiplinan dari setiap anggota Satpol PP sangatlah diperlukan.

AKP Arisun mengatakan, beberapa materi kepada anggota Satpol PP diantaranya, baris Berbaris yang meliputi pengertian PBB, maksud dan tujuan, pengertian dan macam aba-aba, sikap dasar dari PBB termasuk gerakan ditempat, gerakan meninggalkan tempat, macam macam langkah, serta cara penghormatan yang benar, dan latihan dalmas awal," jelasnya.



"Kegiatan pembinaan dan latihan ini rutin dilakukan untuk dapat menjalin hubungan sinergitas yang baik antara Polri dengan Satpol PP, serta untuk meningkatkan keterampilan Satpol PP tentang pelaksanaan PBB, meningkatkan kedisiplinan hirarki dalam rangka pelaksanaan tugas sebagai Kepolisian Khusus (Polsus).

"Disamping itu, Satpol PP juga mempunyai peran dalam membatu tugas-tugas Polri untuk dapat memelihara Harkamtibmas dan ketahanan, baik dalam menghadapi tantangan Narkoba, radikalisme dan intoleransi umat beragama, serta tantangan-tantangan lainnya yang bersentuhan langsung dengan masyarakat,"pungkasnya.

Dari pihak Satpol PP mengucapkan terimakasih atas materi dan pelatihan yang diberikan. Karena sangat bermanfaat dalam membantu tugas-tugas Polri dilapangan.

Reporter : irul



:
Unknown