MITRAPOL.com – Roti bakar masa kini biasanya dimasak dengan cara dipanaskan di wajan dengan mentega. Namun, jika ingin merasakan roti bakar yang memang asli dibakar, anda bisa mencoba Roti Bakar khas Bandung Robaba di Cafe Resto & Seafood Red Snapper yang berada di Pluit Permai No. 1 Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.
![]() |
Roti bakar Robaba. |
Alpha 35 pemilik usaha roti bakar khas Bandung (Robaba) dengan berbagai macam varian rasa mulai dari ovomaltine keju meleleh di tambah menu jagoan roti bakar pizza yang di taburi diatas nya dengan sosis, makaroni keju dan daging sapi cincang. Selain roti bakar Alpha juga menjual kuliner mulai dari ayam geprek dan pisang keju bakar meleleh.
Roti bakar ini tidak hanya berbeda dari segi cara memasaknya yang masih menggunakan cara tradisional, yaitu dipanggang di atas bara api. Namun dari jenis rotinya. Roti yang didatangkan langsung dari Bandung oleh pemiliknya ini, memiliki tekstur yang tebal dan lembut cocok untuk lidah pencinta kuliner Indonesia.
Penjual roti pun tidak pelit memberikan selai, sehingga selai melimpah ruah keluar dari sela-sela tumpukan roti.
Roti yang tebal dan dimasak dengan cara dipanggang membuat tekstur roti menjadi renyah di bagian luar dan lembut di dalam. Ketika dipotong menjadi beberapa bagian, harum roti dan selai pun semakin menggugah selera makan kita. Apalagi dengan selainya yang meleleh keluar dari sisi potongan roti semakin menambah nafsu makan.
Pilihan selainya pun bervariasi, dimulai dari strawberry, kacang, cokelat, keju, susu, blueberry, ovomaltine, nutella hingga rasa tak biasa seperti rasa lobi-lobi. Rasa-rasa ini pun bisa dipadukan di kedua sisi roti. Satu porsi roti ini bisa dipotong menjadi 10 bagian roti yang tebal. Harganya pun terjangkau, paling murah dengan harga yang terjangkau sekali.
Roti bakar ini memang tidak terlalu terkenal untuk anak muda yang suka nongkrong berwisata kuliner. Karena selain lokasinya yang tidak berada di lokasi wisata kuliner, roti ini pun tidak bisa dimakan di tempat alias takeaway.
![]() |
Lenny Bahar pemilik Robaba. |
Untuk mendapatkannya, anda tinggal datang ke Jl. Pluit Permai No.1 depan Pom Bensin Pluit Penjaringan Jakarta Utara. Untuk jam buka cafe resto ini sekitar pukul 17.00 Wib hingga 24.00 WIB.
Buruan deh cobain roti bakar Robaba yang rasanya dijamin enaknya.
Reporter : m.syukur/muklis
Editor : andrey
:
comment 0 komentar
more_vert