MITRAPOL.com - Dalam rangka untuk mengantisipasi adanya Gangguan Kamtibmas (Guantibmas) dalam pelaksanaan pembongkaran yang dilakukan oleh Cipta Karya Kodya Jakarta Selatan terhadap bangunan rumah kost yang tidak sesuai dengan IMB, Kepala Kepolisian Sektor Kebayoran Lama Polres Metro Jakarta Selatan pada Kamis (07/12/2017) sekitar pukul 10.00 WIB memimpin langsung pengamanan tersebut yang terletak di Jl. Tanah Ara RT. 001/012 Pondok Pinang-Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
![]() |
Kapolsek Kebayoran Lama didampingi Wadanramil 04 Kebayoran Lama saat pimpin pengamanan pembongkaran bangunan rumah kost. |
Dalam memimpin pengamanannya, Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Kurniawan Ismail, SH, S.Ik, M.Ik didampingi oleh Waka Polsek AKP Budi Setyono, SH dan Wadanramil 04 Kebayoran Lama Kapten Inf. Amirhan, serta Kanit Intel IPTU Suyatno. Selain itu juga hadir Pimpinan Pembongkaran dari Dinas Cipta Karya Kodya Jakarta Selatan yaitu Inda Cayaningsih, dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Pondok Pinang yaitu Bripka Abu Amar.
Kasie Humas Polsek Kebayoran Lama IPDA Sumaryanto, kepada mitrapol.com menerangkan bahwa dalam pengamanan pembongkaran rumah kost tersebut melibatkan, 5 personil Polsek Kebayoran Lama pimpinan Kapolsek, dan 5 personil Koramil 04 Kebayoran Lama pimpinan Wadanramil, serta 10 personil Satpol PP pimpinan Busro.
"Bangunan rumah kost tersebut dibongkar karena tidak sesuai dengan perizinannya yang tertera di IMB, adapun pemilik bangunan tersebut yaitu H.Umar Ali yang diketahui berdomisili di Jl. Umar Senopati - Kebayoran Baru," terang Sumaryanto.
Sementara, Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Kurniawan Ismail, SH, S.Ik, M.Ik melalui Kasie Humas menyampaikan, sudah merupakan salah satu tugas setiap anggota Polri untuk memberikan pelayanannya semaksimal mungkin kepada warga masyarakat guna untuk mengantisipasi adanya Gangguan Kamtibmas (Guantibmas) yang sewaktu-waktu bisa saja terjadi.
"Pelayanan pengamanan bertujuan untuk menuju program Polri yang Profesional, Modern, dan Terpercaya dalam tugasnya yang Melindungi, Mengayomi, serta Melayani warga masyarakat sebaik dan semaksimal mungkin," ujarnya.
Reporter : tri wibowo
:
comment 0 komentar
more_vert