MITRAPOL.com – Memperingati HUT Pertamina ke-60, PT Pertamina (Persero) Nabire Papua, mengadakan beberapa rangkaian kegiatan berupa Jalan Sehat, dan Lomba Masak bertajuk "Dengan Semangat Energi Untuk Inovasi Berkelanjutan Pertamina Hadir Untuk Merah Putih".
![]() |
Erik Imam Kasmanto saat membuka acara |
Pertamina juga berbagi kupon hadiah kepada para konsumen yang turut serta dalam rangkaian peringatan HUT Pertamina ke-60, Minggu (10/12/2017).
Pimpinan Pertamina Nabire, Erik Imam Kasmanto kepada MITRAPOL.com dilokasi menyampaikan, Sebagai bentuk wujud dan rasa syukur Perusahaan, kami dari pihak Pertamina Nabire menggelar giat Jalan Sehat bersama warga Nabire sepanjang 2 km. Pertamina bersama warga berbagi kupon dengan bermacam hadiah, lomba masak, serta panggung hiburan yang di meriahkan oleh artis dari Kota Makasar.
"Giat ini memang kami lakukan khususnya buat masyarakat Nabire, sebab biar bagaimanapun kami sebagai bagian dari pada abdi negara melayani negara dan masyarakat. Dalam giat ini kami juga telah laksanakan lomba internal yaitu lomba masak seperti lomba tumpeng dan lain- lain. Dalam program ini konsumen diajak untuk menuangkan pengalaman menyenangkan saat menggunakan produk atau menerima layanan Pertamina,” terang Erik.
Saksikan Videonya Disini
Di singgung tentang kesiapan BBM menjelang hari Natal dan Tahun Baru, Erik Imam menyampaikan, bahwa telah melakukan program tanker, suply dan lain-lainnya secara berlanjut dan sudah normal. Kami rasa untuk kesiapan BBM di Natal dan Tahun Baru kami pastikan normal.
"Terkait dengan jadwal penjualan Premium seperti yang di atur di beberapa SPBU yang ada ialah mulai jam 10.00 pagi hingga jam 14.00 Wit siang, sebenarnya stok kita banyak, akan tetapi barang ini adalah barang subsidi, dan kita tahu bersama bahwa kenyataan di lapangan BBM subsidi ini adalah salah kaprah, maka itu hal ini kami lakukan untuk menghindari tindak para pengecer (Nangka-Nangka) dan terkait dalam hal ini kami akan atur waktu penjualan premium nya guna menghindari tindak perorangan yang merugikan para konsumen subsidi. Akan tetapi penyaluran serta penjualan BBM Non Subsidi di jual tanpa waktu di tentukan, dan saya berharap apabila saudara-saudara menemukan keganjalan dilapangan terkait penyaluran BBM agar bisa menginformasikan ke pihak kami," tegasnya.
Erik Imam menambahkan, adapun harapan kami di dalam menjalankan amanah yaitu BBM satu harga kiranya bisa tercapai 100 persen mulai dari wilayah pinggiran Kabupaten Nabire sampai ke wilayah pegunungan termasuk Dogiyai, Pania, Obano kiranya bisa terlayani dengan harga yang sama (satu harga).
Pantauan MITRAPOL.com, acara Hut Pertamina ke 60 juga dikawal pihak keamanan Unit Polantas Res Nabire, yang di mulai pada pukul 06.00 Wit sampai dengan pukul 12.00 Wit dan berjalan dengan lancar dan aman.
Reporter : ronald karambut
Editor : andrey
:
comment 0 komentar
more_vert