MASIGNCLEANSIMPLE101

Babinsa Ramil 1709-01/Yapsel laksanakan giat Wawasan Kebangsaan di SD Panduami

MITRAPOL.com - Guna mengalihkan perhatian anak-anak dari pengaruh buruk penggunaan gadget berupa smartphone yang sedang mendunia saat ini, Babinsa Ramil 1709-01/Yapsel Serda Saharudin melaksanakan Komsos bersama para siswa dan siswi kelas 3 dari SD Panduami, Selasa, (23/01/2017).


Seiring berkembangnya jaman, gadget berupa smartphone saat ini telah dimiliki oleh hampir semua orang, baik dari kalangan atas hingga ke kalangan bawah dan tak menutup kemungkinan anak-anak pada usia dini juga telah memilikinya, hal ini tentunya akan berdampak negatif kepada anak-anak, sekalipun disisi lain gadget juga memiliki dampak positif bagi penggunanya.

Dampak negatif yang dapat timbul dari keseringan menggunakan gadget akan menimbulkan kecanduan pada anak dan juga akan membuat anak-anak semakin lambat merespon pelajaran yang akan diterima dari guru disekolah, selain itu akan memudarkan relasi antar anak sehingga akan sulit untuk berbaur bersama teman-teman yang lain serta akan membuat anak-anak tidak bisa mengatur waktu belajarnya.


Babinsa Serda Saharudin mengatakan, "om Tentara berharap kepada adek-adek agar jangan keseringan untuk bermain dengan gadget ataupun smartphone karena akan membuat adek-adek menjadi malas belajar, lebih baik adek-adek mengisi waktu dengan bermain dan belajar bersama-sama, karena dengan kebersamaan akan membuat adek-adek menjadi lebih kreatif," tutur Babinsa.

Hal tersebut mendapat tanggapan yang sangat baik dari Daniel Rumbewas. "Kami akan terus berupaya untuk mengalihkan perhatian anak-anak dari pengaruh negatif gadget dengan menambah jam ekstrakulikuler sehingga para siswa dan siswi bisa lebih kreatif dalam bermain dan belajar,"ujar Daniel Rumbewas.


Reporter  : R'Karambut


:
Unknown