MASIGNCLEANSIMPLE101

Brigjen TNI Asep Setia Gunawan Turun Langsung Mengecek Pelayanan Kesehatan di Akat

MITRAPOL.com - Dan Satgas KLB Asmat turun Langsung dalam pengecekan Pelayanan Kesehatan masyarakat di Distrik Akat Kabupaten Asmat, Jumat, (26/01/2018).



Perjalanan menuju lokasi yang ditempuh menggunakan Speed Boat menyusuri sungai Asuet selama 50 menit dari Agats, ibukota Kabupaten Asmat dan Menuju ke Distrik Akat, dan Setibanya di Akat, Dansatgas langsung menuju Puskesmas setempat, untuk melihat langsung pelayanan kesehatan yang dilakukan unsur Dinkes Kabupaten Asmat.

Saksikan Videonya Disini

Abet Nego saat menjawab pertanyaan Dansatgas mengatakan, "Sampai saat ini Puskesmas kami belum mempunyai dokter Pak, Pelayanan hanya dilakukan oleh mantri kesehatan, serta bidan dan para perawat," ucap Abed Nego.

Brigjen TNI Asep mengapreasi masyarakat Akat yang telah memiliki kesadaran untuk memeriksakan diri ke Puskesmas. "Sejauh ini sudah sekitar 1300 anak sudah mendapatkan vaksin campak di Akat sejak Kabupaten Asmat dinyatakan dalam kondisi tanggap darurat KLB Asmat," ucapnya.


Dan pada kesempatan itu Dansatgas juga menyerahkan bantuan makanan bernutrisi dan obat-obatan yang diterima langsung oleh tokoh masyarakat Akat.
:
Unknown