MASIGNCLEANSIMPLE101

Polres Jaksel Laksanakan Kegiatan Pelatihan Trauma Healing dan Perempuan Anti Korupsi

MITRAPOL.com - Dalam rangka untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman mengenai korupsi dan tindakan nyata kekerasan terhadap anak beserta penanggulangannya, Kepolisian Resort Metro Jakarta Selatan pada Rabu (24/01/2018) pukul 08.45 WIB mengadakan kegiatan Pelatihan Trauma Healing dan Perempuan Anti Korupsi yang diselenggarakan di Aula lantai IV Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jl. Wijaya II No.42 Kebayoran Baru - Jakarta Selatan.

Para narasumber dalam kegiatan Pelatihan Trauma Healing dan Perempuan Anti Korupsi

Kegiatan yang bertemakan "Penanggulangan Deteksi Respon dan Tindakan Nyata Kekerasan Terhadap Anak" tersebut dibawakan oleh beberapa narasumber yang berkompeten dibidangnya, yaitu Arist Merdeka Sirait selaku Ketua KPAI, Imaculata Umiyati, S.Pd, M.Si selaku Pendiri Imaculata Autism Boarding Scholl, I. Komala Sari selaku Komnas Perlindungan Anak, dan Humas KPK yaitu Yuyu Andriati yang diwakilkan oleh AKBP Budi Sartono, S.Ik, M.Si selaku Wakapolres Metro Jakarta Selatan. 



Selain itu juga turut hadir Ketua Cabang Bhayangkari Jakarta Selatan Hj.Tasha Mardiaz yang didampingi oleh para Ketua Ranting Bhayangkari jajarannya, para Bhabinkamtibmas se Polres Metro Jakarta Selatan, Anggota Sat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, dan para Polwan se Polres Metro Jakarta Selatan.

Pemberian cinderamata dari Ketua Bhayangkari Cabang Jakarta Selatan kepada Ketua KPAI

Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol. H. Mardiaz Kusin Dwihananto, S.Ik, M. Hum melalui Kasubag Humas Kompol Purwanta PW, SE, MM kepada mitrapol.com menyampaikan harapannya bahwa dengan diadakannya kegiatan tersebut, para Ibu-Ibu bisa memahami bagaimana cara melindungi anak dari kekerasan, serta mengajak semua potensi masyarakat untuk bersama - sama mengkampanyekan " STOP Kekerasan Terhadap Anak ".

Reporter : tri wibowo
:
Unknown