MASIGNCLEANSIMPLE101

Rapat Kordinasi Jelang Pendaftaran di KPU Malra

MITRAPOL.com - Dalam pelaksanaan tahapan Pendaftaran Pasangan Bakal Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Maluku Tenggara pada Pilkada serentak 2018, Ketua KPU Maluku Tenggara menggelar Rapat Koordinasi dengan pihak terkait bertempat di ruang kerja Ketua KPU Malra, Minggu 7 Januari 2018.



Hadir sebagai peserta Rapat koordinasi itu, Komisioner KPU Malra dan Sekretaris KPU Malra, Kabag OPS Polres Malra, Kasat Intelkam Polres Malra, Tim Penghubung setiap pasangan Bakal Calon, Petugas Polres pada KPU Malra serta Media Center KPU Maluku Tenggara dengan agenda tunggal “Penataan Jadwal pendaftaran serta strategi pengamanan terhadap pelaksanaan tahapan Pendaftaran bakal calon bersama Tim Sukses serta pendukung dan simpatisan“. Guna terhindar dari sentuhan dan gesekan pendukun dan simpatisan.

Para pihak menyatakan kesepakatan atas kebijakan yang diambil Ketua KPU Maluku Tenggara Engelbertus Dumatubun SH, dan menyatakan siap mengarahkan pendukung dan simpatisan sesuai hasil kesepakatan Rapat.
Saksikan Videonya Disini

Peserta Rapat Koordinasi bersama pihak Komisioner bersepakat dan disaksikan Kabag OPS Polres Maluku Tenggara dan Kasat Intelkam Polres Maluku Tenggara tentang upaya penciptaan iklim Kamtibmas yang kondusif sehingga pada pelaksanaan Tahapan Pendaftaran berlangsung aman, nyaman dan lancar tanpa ada gangguan sedikitpun.

Sebelum dimulai pelaksanaan Tahapan Pendaftaran Hari ini Senin 8 Januari 2018 oleh Kapolres Maluku Tenggara AKBP Indra Fadhillah Siregar SH, SIK yang melakukan kunjungan ke KPU Maluku Tenggara dan meninjau langsung Ruang Media Center serta bertemu dengan Ketua KPU Maluku Tenggara Engelbertus Dumatubun, SH diruang kerjanya untuk mendapatkan informasi tentang situasi dan kondisi dari Ketua KPU Maluku Tenggara.

Dirinya pun berjanji akan melakukan pantauan terhadap pelaksanaan Tahapan Pendaftaran ini.



“Syukur Alhamdullilah hasil Rapat Koordinasi dalam implementasinya sungguh menggembirakan sehingga tercipte suasana damai, aman dan sentosa,” pungkas Dumatubun.

Reporter : nor safsafubun
:
Unknown