MASIGNCLEANSIMPLE101

Rapat Pleno Hasil Verifikasi Faktual KPU Paniai

MITRAPOL.com - Bertempat di Kantor KPU Kabupaten Paniai telah dilaksanakan kegiatan rapat pleno hasil verifikasi faktual berkas administrasi Paslon dari jalur perseorangan pada Pilkada Kabupaten Paniai tahun 2018 oleh KPU Kabupaten Paniai, rapat dipimpin oleh Ketua KPU Kabupaten Paniai Yulius Gobai, S. Ip dan turut hadir dalam pertemuan tersebut, AKBP Supriyagung, S. Ik. MH (Kapolres Paniai). Zebulon Gobai, SH ( Komisioner KPU Kab. Paniai ), Aten Nawipa, S. Th ( Komisioner KPU Kab. Paniai ), Marthen You ( Komisioner KPU Kab. Paniai ), Alex Pigome, S. Ip. MH ( Ketua Panwaslu Kab. Paniai ). Marthen Mote, SE ( Paslon dari jalur perseorangan ), Yunus Gobai, S. Sos - Markus Boma, S. Pd ( Paslon dari jalur perseorangan ), Yehuda Gobai, S. Th. M. Si - Yan Tebai, S. Sos. M. Si ( Paslon dari jalur perseorangan ), Yafet Pigai, S. Th ( anggota Panwaslu Kab. Paniai ), Bertempat di gedung KPU kabupaten Paniai. Minggu (07/01/2018) Pukul 17.52 wit.



Acara tersebut di awali dengan doa dan di pimpin oleh Yehuda Gobai, S. Th. M. Si (Paslon dari jalur perseorangan). Selanjutnya AKBP Supriyagung, S. Ik. MH (Kapolres Paniai) dalam penyampaianya, "Semoga bakal calon bisa mengerti dan berfikir arif serta bijaksana dalam menyikapi hasil yang akan di sampaikan oleh KPU Kabupaten Paniai," ucapnya.

Selanjutnya Supriyagung menyampaikan, Harapan saya sebagai penanggung jawab keamanan dan ketertiban di Kab. Paniai, berkewajiban menghimbau dan memberikan arahan kepada seluruh masyarakat Kab. Paniai agar Pilkada berjalan dengan aman dan lancar, Kita harus bisa belajar dari pilkada kab. Intan jaya tahun 2017 agar tidak terjadi di Kab. Paniai sehingga tidak ada masyarakat yang menjadi korban, dan Kita harus menciptakan iklim sejuk dalam proses Pilkada ini, karna kita memilih pemimpin bukan untuk berkuasa melainkan untuk mensejahterakan masyarakat kita. 

Supriyagung menambahkan, Jangan keamanan kita dirusak oleh salah satu oknum yang tidak bisa menerima kenyataan sehingga mengorbankan masyarakat kita sendiri.

Dalam kesempatan tersebut, Yulius Gobai, S. Ip Ketua KPU Kab. Paniai menyampaikan bahwa, Hari ini kita akan menyampaikan hasil dari verifikasi faktual dan bukan melakukan penetapan calon Bupati dan wakil Bupati Kab. Paniai. 

Aten Nawipa, S. Th Komisioner KPU Kab. Paniai di sampaikannya, kKami ucapkan permohonan maaf kepada para Paslon karena adanya keterlambatan dalam penyampaian hasil verifikasi faktual, karena Kita akan menghitung sama sama hasil kerja PPD, PPS dan KPU Kab. Paniai dalam melaksanakan verifikasi faktual. 

Selanjutnya Zebulon Gobay, SH Komisioner KPU Kab. Paniai mengucapkan terimakasih banyak atas hadirnya para hadirin yang ada, dalam rangka pembacaan hasil verifikasi faktual, sebab Saatnya kita sama- sama melihat dan menghitung hasil verifikasi faktual yang telah dilaksankan oleh PPD dan PPS serta KPU Kab. Paniai. 

Kemudian di lanjutkan dengan pemberian berita acara hasil penghitungan verifikasi faktual oleh KPU Kab. Paniai kepada para Paslon dari jalur perseorangan. Serta penghitungan rekapitulasi hasil verifikasi faktual dukungan perseorangan yg dipandu oleh Zebulon Gobai, SH Komisioner KPU Kab. Paniai dan didampingi Jhon Sarangnga, S. Sos Kasubag Tekhnis Pemilu KPU Kab. Paniai.

Adapun hasil verifikasi faktual adalah, Yehuda Gobai, S. Th. M. Si - Yan Tebai, S. Sos. M. Si (Paslon dari jalur perseorangan), Distrik Pantim 7.799 dukungan, Distrik Aradide 20 dukungan, Distrik Yatamo 574 dukungan, Distrik Deyai Miyo nihil dukungan, Distrik Dogomo 94 dukungan, Distrik Ekadide 285 dukungan, Distrik Kebo 662 dukungan, Distrik Nakama 2.484 dukungan, Distrik Wege Bino 700 dukungan, Distrik Baya Biru 100 dukungan, Distrik Teluk Deya 824 dukungan, Distrik Bogobaida 45 dukungan, Distrik Yagai nihil dukungan, Distrik Wege muka 1.300 dukungan, Distrik Panbar 3.608 dukungan, Distrik Siriwo 70 dukungan, Distrik Youtadi 96 dukungan, Total dukungan 18.661 dukungan (memenuhi syarat dukungan)

Selanjutnya Paslon Naftali Yogi, S. Sos dan Marten Mote, SE (Paslon dari jalur perseorangan), Distrik Pantim 2.487 dukungan, Distrik Aradide 100 dukungan, Distrik Yatamo 31 dukungan, Distrik Ekadide 41 dukungan, Distrik Kebo 1.029 dukungan, Distrik Wege Bino 1.249 dukungan, Distrik Bogobaida 116 dukungan, Distrik Wege muka 182 dukungan, Distrik Panbar 612 dukungan, Distrik Siriwo 580 dukungan. Distrik Bibida 297 dukungan, Distrik Yagai nihil dukungan. Total dukungan 6.724 dukungan (belum memenuhi syarat dukungan).

Yunus Gobai, S. Sos - Markus Boma, S. Pd (Paslon dari jalur perseorangan)distrik Pantim 406 dukungan, Distrik Aradide 75 dukungan, Distrik Yatamo 325 dukungan, Distrik Dogomo 65 dukungan, Distrik Ekadide 762 dukungan, Distrik Kebo 1.681 dukungan, Distrik Teluk Deya 346 dukungan. Distrik Bogobaida 300 dukungan, Distrik Yagai 707 dukungan, Distrik Panbar 500 dukungan, Distrik Siriwo 45 dukungan, Distrik Topiyai 63 dukungan.
Total dukungan 5.397 dukungan (belum memenuhi syarat)

Selanjutnya penyampaian dari Zebulon gobai, SH (Komisioner KPU Kab. Paniai ) yaitu, agar Kepada para pasangan calon hasil penghitungan akhir telah kita saksikan sama sama namun ada waktu perbaikan bagi Paslon yang masih memiliki kekurangan dalam hal dukungan, dan Untuk Paslon Yunus Gobai, S. Sos dan Markus Boma, S. Pd Sesuai dengan hasil verifikasi faktual hanya mempunyai dukungan 5. 397 dan masih kurang dari jumlah minimal dukungan yaitu 9.064 dukungan sehingga pasangan Yunus Gobai, S. Sos dan Markus Boma, S. Pd dapat memperbaiki jumlah minimal dukungan yang masih kurang sampai batas waktu ketentuan sesuai jadwal yg telah ditentukan, selanjutnya Untuk Paslon Naftali Yogi, S. Sos dan Marten Mote, SE sesuai dengan hasil verifikasi faktual hanya mempunyai dukungan sebanyak 6.724 dukungan dan masih kurang dari jumlah minimal dukungan yaitu 9.064 dukungan sehingga Paslon Naftali Yogi, S. Sos dan Marten Mote, SE dapat memperbaiki jumlah minimal dukungan yang masih kurang sampai batas waktu ketentuan sesuai jadwal yg telah ditentukan, Untuk Yehuda Gobai, S. Th. M. Si dan Yan Tebai, S. Sos. M. Si sudah sesuai dengan jumlah dan dapat diikuti menuju tahapan berikutnya, Untuk penyerahan dokumen perbaikan syarat dukungan di mulai dari tgl 18 sampai dengan tanggal 20 Januari 2018 untuk kepentingan penelitian selanjutnya dan untuk penetapan calon tetap akan kami sampaikan secara terbuka bersama sama dengan pasangan calon partai politik pada tanggal 12 Februari 2018.

Alex Pigome, S. Ip, MH (Ketua Panwaslu Kab. Paniai) menyampaikan permohonan maaf karena adanya pengunduran waktu pembacaan pleno verifikasi faktual dikarenakan adanya sesuatu dan lain hal sebab kami lembaga Panwas hanya mempunyai tugas untuk mengawal dan mengawasi kegiatan Pilkada Kab. Paniai dan apabila ada protes dari Paslon segera laporkan kepada kami."ucap Pigome.


Pantauan Mitrapol, rangkaian acara tersebut berakhir pada pukul 19.46 wit dan di akhiri dengan pembacaan doa oleh Yafet Pigai, S. Th (anggota Panwaslu Kab. Paniai), sampai dengan selesai kegiatan berjalan lancar dan aman.

Reporter : ronald karambut
:
Unknown