MASIGNCLEANSIMPLE101

Tiga Pilar Kebayoran Lama Gelar Apel Pengamanan Malam Tahun Baru 2018

MITRAPOL.com - Memberikan pelayanan pengamanan terhadap warga masyarakat merupakan salah satu prioritas utama dalam kinerja Kepolisian Republik Indonesia (Polri), maka dari itu Tiga Pilar Kebayoran Lama pada Minggu (31/12/2017) pukul 17.00 WIB menggelar apel persiapan pengamanan dalam menyambut malam tahun baru 2018 yang diselenggarakan di Lapangan Mapolsek Kebayoran Lama, Jl. Praja I No.1 Kebayoran Lama - Jakarta Selatan.

Kapolsek Kebayoran Lama saat memberikan arahan dalam apel pengamanan malam tahun baru 2018

Apel persiapan pengamanan langsung dipimpin oleh Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Kurniawan Ismail, SH, S.Ik, M.Ik yang didampingi Wakapolsek AKP Budi Setiyono, SH dan Wadanramil Kapten Inf. Amirkhan, serta Kasatpol PP Kecamatan Asromadian. Apel diikuti oleh semua Perwira Polsek dan Anggota Polsek, Satpol PP, Pokdarkamtibmas Sektor Kebayoran Lama, dan Pramuka Saka Bhayangkara yang total keseluruhannya melibatkan 143 personil.

Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Kurniawan Ismail, SH, S.Ik, M.Ik dalam arahan saat apel menyampaikan bahwa sasaran utama kita dalam pengamanan malam tahun baru yaitu mengantisipasi adanya Gangguan Kamtibmas ( Guantibmas ) yang sewaktu - waktu bisa saja terjadi. Selain itu, lakukan kerjasama atau koordinasi sebaik - baiknya dengan unsur atau instansi terkait dengan mengutamakan tindakan persuasif, tegas, dan humanis dalam pelaksanaan pengamanan.

"Untuk Anggota Polsek agar tetap pada posisi yang sudah terploting sampai ada intruksi lebih lanjut nantinya. Untuk rekan - rekan Satpol PP dan Pokdarkamtibmas serta adik - adik Pramuka Saka Bhayangkari silahkan menyesuaikan diri sesuai yang sudah terploting oleh pimpinannya. Apabila mendengar atau menemukan hal yang bersifat adanya Guantibmas segera berkoordinasi dengan Perwira yang sudah diploting untuk diatasi secepatnya " tegas Kurniawan.

Saksikan Videonya Disini

Lebih lanjut, Kapolsek Kebayoran Lama kepada mitrapol.com seusai apel menghimbau kepada warga masyarakat agar dalam merayakan malam pergantian tahun baru sebisa mungkin menghindari hal - hal yang membahayakan seperti bermain kembang api, dan sebagainya, untuk pusat perbelanjaan atau Mall yang merayakannya dengan kembang api diharapkan agar memakai operator yang sudah berpengalaman guna untuk mengantisipasi hal - hal yang tidak kita inginkan bersama.

"Mari bersama - sama kita maknai malam pergantian tahun baru dengan cara yang benar, aman, dan bijaksana serta hindari perayaan dengan euforia yang berlebihan yang bisa menimbulkan gangguan Kamtibmas " harap Kapolsek.

Kapolsek Kebayoran Lama dan Wadanramil 04 Kebayoran Lama, didampingi Wakapolsek, Kasatpol PP, Kanit Binmas, dan Ketua Pokdarkamtibmas saat akan melakukan Patroli Mobile dengan motor.

Pelayanan pengamanan malam tahun baru 2018 Polsek Kebayoran Lama dibagi menjadi 3 ( Tiga ) titik yang berada di Traffic Light Pondok Pinang Center dibawah pimpinan IPDA Sumarno, Traffic Light Bungur dibawah pimpinan IPDA Sumaryanto, dan Traffic Light Medika Permata Hijau dibawah pimpinan IPDA Sutijan.

Reporter : tri wibowo
:
Unknown

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
-_-
(o)
[-(
:-?
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
$-)
(y)
(f)
x-)
(k)
(h)
(c)
cheer
(li)
(pl)