MASIGNCLEANSIMPLE101

Jajaran Polsek Jatiuwung Amankan Unras di Kampung Gunungsari Panunggangan Barat

MITRAPOL.com – Polsek Jatiuwung Polres Metro Tangerang Kota amankan aksi Unras yang di lakukan oleh Yayasan Peduli Lingkungan Hidup (YAPELH) kepada Intake PT. Gajah Tunggal yang terletak di Kampung Gunung Sari Kelurahan Panunggangan Barat Kecamatan Cibodas Kota Tangerang, Rabu (23/05/2018).



Sebanyak 26 personil dari Polsek Jatiuwung yang di pimpin Wakapolsek Jatiuwung AKP Gunawan turun langsung mengamankan aksi unjuk rasa tersebut. Terlihat juga dalam pengamanan, Kanit Sabhara Akp Rosyid, Kanit Intel Ipda Anton S, serta Kapolsub Sektor Palem Semi Aiptu Purwanto.

Pasalnya aksi masa tersebut dipicu adanya tuntutan warga yang tidak dipenuhi oleh pihak Intake PT. Gajah Tunggal terhadap warga sekitar.

”Sebagian lahan yang digunakan perusahaan tersebut belum selesai proses ganti ruginya,” ucap pimpinan aksi Uyus Setiabakti dilokasi.

Selain menuntut ganti rugi masa juga mempermasalahkan Instalasi Pengelolahan Air Limbah (IPAL) dan Instalasi Pengelolahan Limbah Cair (IPLC) yang disinyalir tidak berizin.

”Kalau Intake PT. Gajah Tunggal tidak dapat memenuhi tuntutan warga. Kami minta perusahaan itu ditutup,” lanjut Uyus.



Massa yang datang sekitar 30 orang menggunakan beberapa perahu berkonvoi menyusuri sungai Cisadane menuju Intake PT. Gajah Tunggal sambil berorasi dan membentangkan spanduk tuntutannya, dan para warga turut tanda tangan di kain putih bentuk protes kepada pihak PT. Gajah Tunggal.

Reporter : sukron
:
Unknown