MASIGNCLEANSIMPLE101

Bupati Langkat Terima Penghargaan Ramah Anak Terbaik 2018

MITRAPOL.com - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) RI memberikan berbagai macam apresiasi penghargaan kepada 177 dari 389 kota/kabupaten yang dievaluasi se Indonesia, terkait penyelenggara layanan perlindungan bagi perempuan dan anak terbaik.



Dibawah kepemimpinan Bupati Langkat H.Ngogesa Sitepu SH Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Langkat melalui Dinas Pengendalian Penduduk , KB dan Perempuan, Perlindungan Anak (DPPKBPPA) Kabupaten Langkat, berhasil mendapatkan salah satu penghargaan level nasional itu. Yaitu Puskesmas dengan pelayanan ramah anak terbaik tahun 2018, kepada Puskesmas Tanjung Langkat Kabupaten Langkat.

Pemberian penghargaan dalam rangka Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) 2018 tersebut, secara langsung diterimah oleh H.Ngogesa Setepu melalui Kapus Tanjung Langkat dr.Dhermawati Bangun, diserahkan langsung oleh Mentri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI Prof. DR. Yohana Susana Yembise, Dip.Apling, MA, bertempat di Dyandra Convention Hal, Surabaya, Senin (23/7) malam.

Kapus Tanjung Langkat didampingi Kadis Kesehatan dr. Sadikun Winato MM, Kadis DPPKBPPA Hj.Purnama Dewi Tarigan SH, Kasie KIA Dinkes Hj. Sri Mahyuni SKM MKM dan Kabid PPPA Mimie Wardhani Lubis SSTP MAP.

dr. Dhermawati Bangun disela-sela acara tersebut, mengucapkan terimah kasih atas kepercayaan KPPPA RI memberikan penghargaan tersebut, kepada Puskesmas yang Ia pimpin. Diakuinya Puskemas Tanjung Langkat Kabupaten Langkat, satu-satunya Puskesmas perwakilan dari Sumatera Utara yang menerima pengharhagaan ini.

“Saya juga berterimakasih atas bimbingan dan dukungan penuh dari Bapak H.Ngogesa, serta kepada Dinas PPKBPPA, Dinas Kesehatan dan instansi terkait, juga kepada seluruh staf Puskesmas Tanjung Langkat dan doa seluruh warga Langkat, hingga mendapatkan penghargaan bergengsi ini,”tuturnya.

Ditambahkan Kapus Tanjung Langkat itu, semoga penghargaan ini menjadi motivasi pemicu kepada Puskesmas lainnya yang ada di Langkat, untuk berbenah lebih baik lagi, dalam pelayanan baik perempuan maupun anak.

“Jadi hanya ada 20 Puskesmas yang meneria Pelayanan Anak Terbaik se Indonesia, salah satunya Puskesmas Tanjung Langkat dengan penghargaan ini, saya yakin dapat memicu meningkatnya pelayanan perempuan dan anak bagi semua puskesmas di Langkat,” imbuhnya.

Menteri PPA Yohana Susana Yembise menjelaskan, jumlah 177 penghargaan itu, di antaranya penghargaan kepada 10 Pemerintah Provinsi sebagai Provinsi Penggerak Pengembangan KLA Tahun 2018, penghargaan utama Kota Layak Anak (KLA) diberikan kepada 2 kota, penghargaan Nindya diberikan kepada 11 Kabupaten Kota, penghargaan Madya diberikan kepada 51 kabupaten/kota, dan pengahargaan Pratama, 113 Kabupaten/kota.

Selain 177 itu masih ada penghargaan lain, penghargaan Pemenuhan Hak Sipil Terbaik, penghargaan Pembinaan Anak Daerah terbaik, penghargaan Pencegahan Pernikahan Dini Terbaik, penghargaan Puskesmas Terbaik, Pelayanan Ramah Anak Terbaik, Sekolah Ramah Anak Terbaik dan merespon pembentukan Unit Pelaksana Teknis Daerah Perlindungan Perempuan dan Anak.



"Kami memberikan penghargaan sebanyak-banyaknya agar kabupaten kota yang belum berkesempatan terus terpacu. Sekaligus agar kabupaten kota dapat mendorong keluarga, masyarakat, media di wilayahnya semakin paham upaya pemenuhan hak anak, serta melakukan berbagai kebijakan, program, dan kegiatan yang menjamin agar hak-hak anak dapat dipenuhi," kata Yohana Yembise.

Reporter : tolhas pasaribu
:
Unknown

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
-_-
(o)
[-(
:-?
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
$-)
(y)
(f)
x-)
(k)
(h)
(c)
cheer
(li)
(pl)