MASIGNCLEANSIMPLE101

“Festival Cisadane 2016” Digelar 30 Juli Sampai 6 Agustus

MITRAPOL.com - Masyarakat Kota Tangerang berbondong-bondong memenuhi bantaran Sungai Cisadane di Jalan Benteng Jaya dan kawasan Gerendeng, Minggu (31/7) sore sekira pukul 15.00 WIB. Mereka memanfaatkan waktu libur bersama keluarga dengan menyaksikan aneka ragam dagangan maupun jajanan kuliner di acara “Festival Cisadane 2016”.

Festival Cisadane 2016
Warga sudah mendatangi lokasi festival untuk menikmati berbagai hiburan sejak pagi hari. Di acara festival terdapat begitu banyak hiburan seperti parade Perahu Hias yakni Rakit yang terbuat dari bambu yang berada di sungai Cisadane yang disajikan Pemkot Tangerang.

Parade perahu hias yang dipersembahkan intansi di Lingkup Pemerintah Kota Tangerang dan Bank Jabar Banten serta PT Angkasa Pura II tampak sedap dipandang mata. Perahu cacing yang biasa ada di Kali Cisadane disulap sedemikan rupa menjadi berbagai bentuk karakter maupun bangunan gedung yang menjadi representasi instansi tersebut seperti karakter Ikan Hiu dari salah satu restoran terkenal di Kota Tangerang atau tower ATCS dari PT Angkasa Pura II.

Arief R. Wismansyah Wali KotaTangerang menyampaikan sambutanya pada pembukaan Festival Cisadane, dia mengatakan, ini merupakan simbol akulturasi budaya di Kota Tangerang. “Masyarakat Kota Tangerang adalah masyarakat yang heterogen, yang meyakini bahwa perbedaan diantara kita adalah kekayaan bagi kota ini,” terangnya.

Wali Kota juga menyampaikan harapannya kepada masyarakat Kota Tangerang untuk terus ikut berpartisipasi dalam usaha pelestarian lingkungan terutama di kali Cisadane. Sebab, Kali Cisadane telah menjadi bagian dari kehidupan dan sumber kehidupan masyarakat Kota Tangerang.

“Mari kita terus jaga kebersihan, keindahan dan kenyamanan kota ini, karena itu adalah kunci untuk menjadikan kota ini sebagai kota yang layak dikunjungi,” tandasnya.

Gelaran Festival Cisadane 2016 dilaksanakan 30 Juli hingga 6 Agustus 2016 di pinggiran Kali Cisadane. Berbagai acara telah disiapkan untuk memeriahkan acara tahunan Kota Tangerang tersebut. Mulai dari lomba perahu naga yang diikuti oleh peserta dari dalam maupun luar Kota Tangerang. Selain itu ada berbagai produk UKM Kota Tangerang yang dijajakan di 130 stand yang ada.

Imam salah satu warga mengaku sangat senang dengan adanya kegiatan Festival Cisadane. Selain bisa memberikan hiburan, festival ini juga membantu mendongkrak perekonomian di wilayah sekitar.

“Tahun ini acaranya sangat meriah dan kamipun selaku warga sangat senang dan hari ini saya bisa mengurus Akte Lahir anak saya sehari jadi dan sambil jalan-jalan cuci matalah,” katanya sambil tertawa. ■ arsyad
:
Unknown