MASIGNCLEANSIMPLE101

Danrem 173/PVB Buka Upacara Siap Tempur Prajurit Yonif Rider Khusus 753/AVT

MITRAPOL.com - Komandan Korem 173/PVB Brigadir Jenderal TNI Tri Soewandono membuka upacara Uji Siap Tempur Tingkat Kompi Yonif Rider Khusus 753/AVT, Senin (19/9). Hadir dalam acara, Danyonif Raider Khusus 753/AVT, Dandim 1705/Paniai, Danzipur XII Nabire, dan juga Wakil Bupati Nabire.



Komandan Korem 173/PVB, Brigadir Jenderal TNI Tri Soewandono dalam sambutannya mengatakan pembinaan latihan merupakan segala upaya pekerjaan dan kegiatan yang menjadi tanggung jawab para Komandan dalam mengelola sumber daya manusia di Satuannya secara efektif dan evisien.

“Dan juga untuk meningkatkan kemampuan Satuan dalam rangka mewujudkan profesionalisme prajurit bisa di raih melalui suatu proses kegiatan latihan yang di rencanakan dan dilakukan secara bertahap, bertingkat, berlanjut, serta berkesinambungan untuk mencapai sasaran latihan yang di harapkan sehingga tercapai kemampuan standar prajurit dan Satuan yang siap melakukan operasional guna mendukung tugas pokok TNI khususnya TNI AD,” jelas Brigadir Jenderal TNI Tri Soewandono.

Kegiatan ini, masih katanya, dalam rangka meningkatkan kemampuan tempur dalam uji siap tempur tingkat kompi yang bertujuan untuk mengukur serta menguji sejauh mana keberhasilan latihan-latihan satuan setingkat kompi khususnya di bidang taktik dan teknik bertempur.

“Uji siap tempur tingkat kompi yang akan dilaksanakan selama 4 hari ini merupakan puncak dari latihan tingkat perorangan sampai dengan tingkat kompi. Oleh karena itu saya harapkan agar latihan ini di laksanakan secara sungguh-sungguh dan penuh semangat serta memahami intruksi para pelatih," tegas Danrem 173/PVB. ■ feybi
:
Unknown