MASIGNCLEANSIMPLE101

Komnas Anak Peringati Konvensi PBB Hak Anak

MITRAPOL.com - Memperingati Konvensi Hak Anak PBB yang ke-27 Tahun, Komisi Nasional Perlindungan Anak berencana melaksanakan Konvensi Anak di Jakarta dengan Format Malam Penganugrahan Tokoh dan Pelaku Peduli Anak dari berbagai kalangan.

Sekjen Komnas Anak bersama Komisioner Komnas Anak

Ketua Panitia Penyelenggara yang juga Sekjen Komnas Anak, Dhanang Sasongko optimis ini akan menjadi puncak hari perlindungan anak untuk para penggiat, aktivis dan orang-orang yang mengabdikan dirinya untuk aktif dalam memperjunagkan dan menegakkan perlindungan anak.

Dalam rapat yang diselenggarakan di TIS Square bilangan Tebet Dhanang memberikan suntikan motivasi terhadap Kondisioner yang hadir dan turut dalam berjuang di Kepanitian event akbar yang di canangkan oleh Ketua Umum Komnas Anak, Arist Merdeka Sirait.

"Kita akan bergerak maksimal dan bersama-sama mensukseskan acara ini, sebab inilah wujud apresiasi terhadap para tokoh dan aktivis perlidungan anak," ujar Dhanang Sasongko dalam membuka rapat panitia.

“Dalam acara tersebut akan dihadiri oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Menteri Sosial, tidka hanya hadir namun beliau akan diberi kesempatan untuk membaca Nominasi para penerima anugerah yang special ini," imbuhnya. znd
:
Unknown