MITRAPOL.com - Anggota Polisi bernama lengkap Guntur Korwa berpangkat Bripka bekerja sebagai Danton Dalmas Polres Merauke menjurai lomba mancing yang diadakan oleh Suzuki Brawijaya Pablim Permai bekerja sama dengan Pemilik Kolam Ikan Pablim Permai dalam rangka mempererat seluruh Warga merauke yang hobi memancing.
![]() |
Kriteria dalam memancing ini sendiri adalah peserta yang mendapatkan ikan Terbesar dan Terberat maka dialah Pemenangnya.
Ketua Panitia Lomba Mancing mania Willy Saukoli kepada Mitrapol mengatakan, "Lomba mancing ini semata-mata untuk saling kenal mengenal dan antusiasme warga sangat tinggi,” katanya.
Tercatat peserta lomba mencapai 189 orang dari berbagai instansi dan umum. Dan Juaranya adalah salah satu Anggota Polisi Polres Merauke serta mendapatkan satu buah Motor bermerek Satria Vyu seharga Rp 22 juta rupiah, Juara dua mendapatkan TV layar datar ukuran 5 Inci, juara Tiga mendapatkan Kulkas serta Mesin Cuci.
Kedepan bila diberikan ijin kembali maka akan diadakan kembali dan Hadiahnya bisa lebih dari ini lagi tak tanggung-tangung Ketua Panitia Mentaksir bisa jadi kedepan Mobil Jadi Hadiah Utama.
"Ya, kita lihat saja kedepan kalau makin banyak peminat kenapa tidak? Mobil jadi hadiah utama kedepan, Ketua Panitia juga memberi selamat kepada pemenang lomba mancing mania. Saya ucapkan selamat kepada saudara Guntur yang telah berhasil memancing ikan Mujair terbesar diantara seluruh peserta dan membawa pulang hadiah Motor,” tutupnya. qodri
:
comment 0 komentar
more_vert